Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi Piala Dunia: Messi Kena Tekel Horor, Argentina Menang Lawan 10 Pemain Venezuela

Kompas.com - 03/09/2021, 09:09 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Gol bermula dari Giovani Lo Celso yang menguasai bola setelah terlepas dari kaki Angel Di Maria karena sang pemain terjatuh. 

Lo Celso kemudian meneruskan bola ke dalam kotak penalti yang disambut Lautaro Martinez.  Pemain Inter Milan itu lalu dengan nyaman menyarangkan si kulit bundar ke gawang Venezuela. 

Lautaro Martinez memiliki peluang mencetak gol lagi pada menit ke-60. Dia menyambut sepak pojok Angel Di Maria dengan kepala, tetapi tandukannya masih melebar. 

Argentina baru bisa menggandakan keunggulan 11 menit kemudian berkat aksi Joaquin Correa. 

Joaquin Correa mengoper bola ke Lionel Messi yang diteruskan ke arah Lautaro Martinez.

Baca juga: Imbang Lawan Bulgaria di Kualifikasi Piala Dunia, Italia seperti Kena Kutukan 

Martinez kemudian mengembalikan si kulit bundar ke Joaquin Correa yang langsung melepaskan tembakan rendah ke gawang Venezuela. Skor 2-0 untuk Argentina. 

Argentina kian memperlebar jarak usai mencetak gol ketiga pada menit ke-74. Gol diawali dengan tendangan Lautaro Martinez yang ditepis kiper Venezuela.

Akan tetapi, bola jatuh tepat di kaki Angel Correa yang berada di dekat gawang. Kali ini, kiper Wuilker Farinez tak mampu mengantisipasi tembakan Angel Correa.

Venezuela lalu memperkecil jarak menjadi 1-3 berkat gol penalti Yeferson Soteldo pada menit ke-90+4. 

Itu adalah gol terakhir yang tercipta pada pertandingan ini. Pada akhirnya, Argentina tetap keluar sebagai pemenang usai unggul 3-1 atas Venezuela.

 

Susunan pemain

Venezuela (4-4-2): 1-Farinez (GK); 21-Alexander Gonzalez (20-Hernandez 67'), 2-Ferraresi, 4-Velazquez (6-Adrian Martinez 25'), 14-Oscar Gonzalez; 7-Savarino (16-Carrillo 46'), 8-Rincon, 13-Jose Martinez (19-Hurtado 67'), 10-Soteldo; 9-Ramirez (3-Villanueva 35'), 17-Josef Martinez.

Cadangan: 22-Romo, 12-Graterol, 5-Moreno, 15-Murillo, 23-Castillo, 18-Otero, 11-Vargas.

Pelatih: Leonardo Gonzalez.

Argentina (4-4-2): 23-Emiliano Martinez (GK); 5-Molina, 6-Pezzella, 19-Otamendi, 8-Acuna; 11-Di Maria (9-Angel Correa 63'), 7-Rodrigo de Paul (14-Palacios 76'), 18-Rodriguez (21-Dybala 80'), 20-Lo Celso (16-Joaquin Correa 62'); 10-Messi, 22-Martinez (17-Alejandro Gomez 75').

Cadangan: 12-Juan Musso, 1-Rulli, 3-Tagliafico, 2-Lucas Martinez Quarta, 4-Montiel, 13-Dominguez, 15-Nicolas Gonzalez.

Pelatih: Lionel Scaloni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com