Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Liga 1 2021 Wajib Vaksin 2 Dosis dan Tidak Pandang Lokal Maupun Asing

Kompas.com - 01/09/2021, 17:40 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) mempertegas kembali Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 35 Tahun 2021 demi terselenggaranya Liga 1 2021-2022 yang steril dan aman.

Seluruh pemain, ofisial, kru media dan staf pendukung yang hadir dalam kompetisi wajib mendapat vaksinasi dosis kedua. Tidak terkecuali, pemain dan juga staff asing.

Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita menegaskan hal tersebut sudah menjadi keputusan yang tidak bisa ditawar.

Apabila ada kendala dalam penerapannya, hal tersebut akan dicarikan solusi bersama.

“Jadi, vaksin ini mutlak dua kali tidak bisa ditawarkan dan dinegosiasi. Intinya ada beberapa komunikasi dengan Kemenkes apakah bisa ada program percepatan. Tentunya harus ada aturan,” tegas Akhmad Hadian Lukita dalam sesi konferensi pers virtual, Selasa (21/8/2021) malam.

“Vaksin harus 2 kali tidak ada pengecualian karena saat cek vaksin tidak masuk ke sistem juga tidak bisa masuk ke area yang ditentukan,” imbuhnya.

Baca juga: Profil 4 Pemain Asing Persib Bandung untuk BRI Liga 1 2021-2022

Sejauh ini memang ditemukan banyak kendala dalam proses vaksinasi pemain asing.

Kendala pertama karena beberapa negara punya kriteria khusus vaksin yang harus diberikan kepada warganya.

Kendala kedua adalah sulitnya proses integrasi data pemain asing ke aplikasi Peduli Lindungi yang menjadi acuan validasi data penerimaan vaksinasi.

Dalam kasus ini, PT LIB menerima laporan ada pemain asing yang sudah vaksin 2 kali tetapi datanya tidak bisa masuk ke sistem.

Hal tersebut terjadi karena proses input data pemain lebih rumit akibat para personal mancanegara tersebut tidak memakai KTP dan NIK seperti pemain lokal.

Demi mengatasi masalah tersebut PT LIB sudah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengajukan solusi input manual.

Baca juga: Jadwal Persib di Seri Pertama Liga 1, Jumpa Bali United dan PSM

“Banyak pemain asing yang sudah vaksin 2 kali tidak masuk aplikasi Peduli Lindungi karena beda. Mereka harus menggunakan paspor, kita menggunakan NIK dan mereka tidak punya NIK,” terang Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno.

“Namun, berdasarkan komunikasi, LIB, PSSI dan Menkes akan validasi secara manual. Bukti vaksin dan dokumennya dll itu menjadi pertimbangan sehingga diputuskan bisa main kalau sudah 2 kali vaksin,” imbuhnya.

Ilustrasi Liga 1 2021-2022.BOLASPORT/Muhammad Alif Aziz Mardiansyah Ilustrasi Liga 1 2021-2022.

Meski demikian, Sudjarno juga mempertegas kembali tidak ada kompromi mengenai regulasi vaksinasi dua tahap.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com