Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagi Olivier Giroud, Bermain di AC Milan adalah Suatu Kehormatan

Kompas.com - 19/08/2021, 18:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang tim nasional Perancis, Olivier Giroud, tampak senang setelah memiliki kesempatan tampil dengan seragam AC Milan.

Bahkan, bagi Olivier Giroud, bermain di AC Milan adalah suatu kehormatan.

Olivier Giroud mengungkapkan hal tersebut menjelang dimulainya Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2021-2022, tepatnya saat AC Milan memperkenalkan jersey ketiga klub pada Kamis (19/8/2021).

Menurut Olivier Giroud, kehormatan yang dirasakan ketika bermain untuk AC Milan tercipta karena adanya sederet bintang dan pemain legendaris dalam sejarah klub.

"Bermain untuk AC Milan adalah hal istimewa, suatu kehormatan. Ketika Anda melihat semua pemain hebat, legenda, saya merasa diberkati bermain untuk klub ini," kata Giroud dalam rilis eksklusif yang diterima KOMPAS.com.

Baca juga: Kata Olivier Giroud soal Duet dengan Ibrahimovic dan Takdir AC Milan

Selain itu, Olivier Giroud juga mengidolai beberapa striker legendaris AC Milan seperti Marco van Basten, Jean-Pierre Papin, dan Andriy Shevchenko.

Keberadaan nama-nama tersebut otomatis membuat Giroud mengidolai klub AC Milan saat dirinya masih muda.

Kini, dia membela AC Milan dengan penuh kebanggaan karena bisa mengenakan jersey merah-hitam seperti para pemain legendaris yang masuk dalam buku sejarah klub.

"Terlebih lagi, semasa muda, saya melihat pemain seperti Van Basten, Papin, dan Sheva. Mereka adalah striker favorit saya, tentu saja," ucap Giroud.

"Jadi, AC Milan adalah klub favorit saya ketika masih muda," tutur Giroud lagi.

Baca juga: Berseragam AC Milan, Olivier Giroud Merasa Muda Lagi

Lebih lanjut, Olivier Giroud berbicara terkait proses adaptasi yang ia jalani setelah resmi bergabung dengan AC Milan pada 17 Juli 2021.

Olivier Giroud mengaku tak kesulitan karena langsung mendapat sambutan hangat dari para pemain dan staf klub.

"Saya menerima sambutan yang sangat hangat dari semua orang di Milanello dan Casa Milan," kata Giroud.

"Jadi, saya tidak bisa berharap untuk menerima sambutan yang lebih baik," tutur penyerang berusia 34 tahun tersebut.

Baca juga: Deretan Pemain Nomor 9 yang Gagal di AC Milan, Giroud Dibayangi Kutukan

Kecepatan adaptasi Olivier Giroud bisa dilihat dari hasil laga uji coba terakhir menjelang Liga Italia musim 2021-2022.

Pada kesempatan itu, AC Milan menjajal kekuatan klub Yunani, Panathinaikos FC di Stadion Nereo Rocco, Minggu (15/8/2021) dini hari WIB.

Olivier Giroud yang bertatus rekrutan anyar tampil gemilang pada laga tersebut.

Dengan balutan jersey bernomor punggung 9, Olivier Giroud sukses menyumbangkan dua gol dan membantu AC Milan menang 2-1 atas Panathinaikos FC.

Bahkan, Giroud mampu mencetak kedua gol tersebut pada babak pertama. Dalam total empat kesempatan membela Milan di laga pramusim, Giorud berhasil mengemas tiga gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com