Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lawan Jadi Kawan, Sergio Ramos Antusias Sambut Lionel Messi di PSG

Kompas.com - 12/08/2021, 09:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Sergio Ramos tampak antusias menyambut mantan rivalnya, Lionel Messi, di Paris Saint-Germain (PSG).

Sergio Ramos dan Lionel Messi dulu adalah "musuh". Mereka membela klub yang berbeda saat masih merumput di Liga Spanyol.

Sergio Ramos membela Real Madrid, sedangkan Lionel Messi berseragam Barcelona.

Posisi bermain mereka yang berseberangan, membuat Sergio Ramos dan Messi kerap terlibat duel panas di lapangan.

Baca juga: Ronaldinho Girang Lihat Lionel Messi dan Sergio Ramos Satu Tim di PSG

Keduanya bahkan pernah tertangkap kamera sedang beradu kepala dalam laga El Clasico edisi 2018-2019.

Namun, sekarang keduanya telah menjadi rekan satu tim. Ramos dan Messi kini memakai seragam yang sama, yakni Paris Saint-Germain (PSG).

Sergio Ramos pun tampak telah melupakan "perseteruannya" dengan Messi yang pernah terjadi di masa lampau.

Buktinya, bek berusia 35 tahun itu menyambut hangat kedatangan Mesi di PSG melalui Twitter pribadinya pada Kamis (12/8/2021) dini hari WIB.

Baca juga: Sergio Ramos Sebut Lionel Messi Pemain Terbaik, Ingin Satu Tim di PSG

Sergio Ramos mengunggah foto jersey dirinya dan Messi, sembari mengucapkan selamat datang dalam berbagai bahasa.

"Siapa yang menyangka, bukan begitu Leo? Selamat datang!" kicau bek berkebangsaan Spanyol itu.

Sergio Ramos mendarat di PSG lebih dulu dibanding Lionel Messi. Dia resmi menjadi bagian Les Parisiens pada 8 Juli 2021.

Eks pemain Sevilla itu datang ke Parc des Princes dengan status bebas transfer setelah kontraknya di Real Madrid habis pada akhir Juni 2021.

Baca juga: Usai Perkenalkan Messi, Presiden PSG Gertak Kylian Mbappe

Lionel Messi juga sama seperti Ramos. Dia menuju PSG dengan status free transfer usai masa kerjanya di Barcelona yang selesai pada 30 Juni lalu, gagal diperpanjang.

Masalah regulasi LaLiga soal pembatasan gaji menjadi penghalang. Messi pun terpaksa pergi dari klub yang diperkuatnya selama 21 tahun itu.

Messi menandatangani kontrak berdurasi dua tahun di PSG dengan opsi perpanjangan satu musim hingga Juni 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com