Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/07/2021, 13:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Olympic

KOMPAS.com - Takefusa Kubo tampil cemerlang bersama timnas Jepang di laga pertama Grup A cabor sepak bola Olimpiade Tokyo 2020.

Bertanding di Stadion Tokyo, Kamis (22/7/2021) malam WIB, Jepang meraup tiga poin berkat kemenangan 1-0 atas Afrika Selatan.

Gol kemenangan Samurai Biru, julukan Jepang, hadir berkat aksi pemain Real Madrid, Takefusa Kubo, pada menit ke-71.

Wonderkid yang dijuluki "Messi Jepang" itu mencetak gol lewat sepakan kaki kiri yang akurat dan keras.

Baca juga: Hasil Sepak Bola Olimpiade Tokyo: Tim Besar Berjatuhan, Messi Jepang Beraksi

Seperti Lionel Messi, Kubo menunjukkan kelincahan dan kecermatan dalam menggiring bola sebelum menuntaskan peluang.

Sang pemain kemudian melakukan eksekusi tendangan kaki kiri yang gagal dijangkau kiper Afrika Selatan, Ronwen Williams.

Menjadi penentu kemenangan Jepang, Takefusa Kubo merasa begitu semringah.

Namun, Kubo terlihat enggan berpuas diri dengan pencapaiannya kontra Afrika Selatan.

Pemain sayap berusia 20 tahun itu pun berambisi untuk kembali tampil apik dan meraih hasil positif di laga selanjutnya.

"Saya senang dengan penampilan dan hasil ini. Saya berkata kepada diri sendiri saat pertandingan berlangsung bahwa jika ada yang akan memenanginya malam ini, itu adalah saya," kata Kubo dilansir situs resmi Olimpiade.

"Tanaka Ao selalu memberikan umpan kepada saya pada waktu yang tepat di tempat yang tepat. Setelah saya melakukan kontak mata, saya tahu apa yang harus saya lakukan. Saya percaya diri," ucapnya.

"Saya suka berpikir setelah hari ini, saya bisa membuktikan diri saya sekali lagi," ungkap target pemain yang musim lalu dipinjamkan di Villarreal dan Getafe itu.

Baca juga: Alasan Barcelona Relakan Lionel Messi Jepang Dicaplok Real Madrid

Pada kesempatan yang sama, Takefusa Kubo mengungkapkan bahwa Jepang dibuat kesulitan kala melawan Afrika Selatan.

Oleh karena itu, Kubo mendorong Samurai Biru untuk berbenah agar mampu kembali mendapat hasil positif saat berduel kontra Meksiko di laga kedua Grup A.

"Mereka kompak dalam segala hal. Pertandingan itu jauh lebih sulit dan menegangkan daripada yang terlihat," tutur Kubo.

Baca juga: Klasemen Sepak Bola Olimpiade Tokyo 2020, Perancis-Jerman Juru Kunci

Halaman:
Baca tentang
Sumber Olympic
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com