Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deschamps Selamat tetapi Dua Orang Dipecat Federasi Perancis karena Kegagalan di Euro 2020

Kompas.com - 01/07/2021, 17:14 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Federasi sepak bola Perancis (FFF) menemukan dua tumbal pertama dari kegagalan Les Bleus di Euro 2020. Namun, nama Didier Deschamps bukan salah satu dari duo tersebut.

Presiden FFF, Noel Le Graet, secara wajar terganggu dengan hasil yang diraih sang juara dunia.

Timnas Perancis tumbang saat menghadapi Swiss di babak 16 besar dalam drama adu penalti walau Paul Pogba cs sempat memimpin 3-1 di waktu normal.

"Saya sangat terkejut dan kecewa dengan hasil yang tidak sesuai ekspektasi saya atau pun semua orang ini," tuturnya kepada Le Figaro.

Baca juga: Timnas Perancis Gagal di Euro 2020, Didier Deschamps Mundur?

FFF dan Didier Deschamps dilaporkan masih berdiskusi intens mengenai masa depan sang pelatih.

Di saat diskusi tersebut berlangsung, FFF telah mencoret dua orang dari staff kepelatihan Deschamps.

Nama pertama adalah dokter tim Franck Le Gall.

Le Gall dituding telah menjadi target FFF setelah sempat ada kasus false positive Covid-19 yang menimpa kiper Steve Mandanda dan membahayakan kamp latihan pada September lalu.

Dokter asal klub Olympique Marseille itu menjadi sasaran direktur jenderal FFF, Florence Hardouin.

Baca juga: Perancis Gugur di Euro 2020, Keluarga Pemain Cekcok di Stadion

Sementara, satu sosok lagi adalah pelatih fisik Cyril Moine.

Metoda sang pelatih dianggap tidak disukai oleh mayoritas pemain dan bahkan dituding tidak cocok dengan kerangka tim nasional.

Ia dinilai gagal meningkatkan kondisi pasukan Didier Deschamps ke level terbaik mereka.

Para juga pemain dilaporkan tak suka dengan cara sang pelatih meminta mereka latihan inverval di bawah terik matahari.

Didier Deschamps menyisakan satu tahun lagi kotrak sebagai juru taktik Perancis.

Artinya, Piala Dunia 2022 berpotensi menjadi turnamen terakhir Deschamps apabila kontrak pelatih 52 tahun itu tak diperpanjang bersama timnas Perancis.

Adapun Didier Deschamps telah menjadi pelatih timnas Perancis sejak 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com