Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Peringkat Ketiga Terbaik Euro 2020, Portugal Memimpin

Kompas.com - 20/06/2021, 19:14 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Sebanyak empat tim dengan status peringkat ketiga terbaik di fase grup berhak tampil bersama juara dan runner up grup pada 16 besar Piala Eropa atau Euro 2020.

Hal ini menyusul adanya penambahan jumlah peserta Euro, dari 16 menjadi 24 negara, yang mulai berlaku sejak Piala Eropa edisi 2016 di Perancis.

Pada Euro 2020, persaingan untuk meraih status peringkat ketiga terbaik sedang memanas setelah matchday kedua rampung digelar pada Minggu (19/6/2021) dini hari WIB.

Bahkan, negara-negara seperti Kroasia, Spanyol, dan juara bertahan Portugal, ikut terlibat dalam persaingan karena tengah menempati peringkat ketiga di grup masing-masing.

Baca juga: Hasil Lengkap Euro 2020 - Spanyol-Perancis Tertahan, Jerman Benamkan Portugal

Dari enam tim penghuni peringkat ketiga, Portugal berada di urutan teratas dengan koleksi 3 poin dan keunggulan 1 selisih gol.

Cristiano Ronaldo dkk yang tergabung di Grup F unggul selisih gol atas Austria (Grup C) dan Finlandia (Grup B) yang sama-sama mengoleksi tiga poin.

Dalam persaingan klasemen peringkat ketiga terbaik, Austria berada di peringkat kedua, sedangkan Finlandia menduduki urutan ketiga.

Austria berada di atas Finlandia karena unggul produktivitas gol.

Baca juga: Belanda Vs Austria, Denzel Dumfries Samai Catatan Van Nistelrooy dan Frank de Boer

Selanjutnya, di urutan keempat atau batas terakhir peringkat ketiga terbaik ditempati oleh Spanyol (Grup E) yang mengoleksi dua poin dari dua hasil imbang.

Di bawah Spanyol, ada Kroasia (Grup D) dan Swiss (Grup A) yang sama-sama baru mengoleksi satu poin dari dua pertandingan.

Aturan penentuan tim peringkat ketiga terbaik pada Euro 2020

Dalam menentukan tim peringkat ketiga terbaik, UEFA akan mengambil tim-tim peringkat ketiga dari enam grup yang ada.

Selanjutnya, keenam tim penghuni peringkat ketiga di fase grup itu akan dimasukkan ke dalam sebuah klasemen virtual untuk mengetahui empat posisi teratas yang berhak lolos ke 16 besar. 

Berikut sistem penentuan dalam klasemen virtual untuk mencari tim peringkat ketiga terbaik:

  1. Jumlah poin yang lebih tinggi
  2. Selisih gol yang lebih unggul
  3. Jumlah gol yang lebih banyak dicetak (produktivitas gol)
  4. Poin kedisiplinan atau fair play point (paling sedikit terkena kartu di fase grup)
  5. Posisi dalam peringkat koefisien tim nasional UEFA (saat turnamen berlangsung)

Baca juga: Euro 2020 - Bagaimana Cara Menentukan Tim Peringkat Ketiga Terbaik?

Berdasarkan sistem tersebut, berikut ini adalah klasemen peringkat ketiga terbaik Euro 2020 hingga Minggu (20/6/2021) sore WIB:

Negara M M S K GM GA SG Poin
Portugal (Grup F) 2 1 - 1 5 4 +1 3
Austria (Grup C) 2 1 - 1 3 3 0 3
Finlandia (Grup B) 2 1 - 1 1 1 0 3
Spanyol (Grup E)  2 - 2 0 1 1 0 2
Kroasia (Grup D) 2 - 1 1 1 2 -1 1
Swiss (Grup A) 2 - 1 1 1 4 -3 1
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com