Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Grup C Euro 2020, Belanda Susul Italia dan Belgia ke 16 Besar

Kompas.com - 18/06/2021, 05:15 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Belanda berhasil melaju ke babak 16 besar Euro 2020. Kepastian itu didapat setelah De Oranje menang 2-0 atas Austria pada laga kedua Grup C.

Berlaga di Johan Cruijff Arena, Jumat (18/6/2021) dini hari WIB, timnas Belanda menang berkat gol-gol dari Memhpis Depay (11'p) dan Denzel Dumfries (67').

Hasil ini membuat pasukan Frank de Boer mengoleksi enam poin dan kokoh di puncak klasemen Grup C.

De Oranje pun lolos ke fase knockout Piala Eropa untuk kali pertama sejak 2008.

Timnas Belanda menjadi tim ketiga yang berhasil melaju ke babak 16 besar Euro 2020.

Baca juga: Hasil Belanda Vs Austria - Oranje Lolos dari Fase Grup Piala Eropa untuk Kali Pertama Sejak 2008

Sebelumnya, timnas Italia (Grup A) dan Belgia (Grup B) lebih dulu lolos setelah sama-sama meraup enam poin.

Sementara itu, timnas Ukraina berada di posisi kedua Grup C dengan raihan tiga poin.

Perolehan Ukraina tak terlepas dari kemenangan 2-1 atas Makedonia Utara.

Poin tim asuhan Andriy Shevchenko itu sebetulnya serupa dengan Austria yang ada di tempat ketiga.

Namun, Andriy Yarmolenko cs berhak di posisi kedua karena unggul produktivitas gol.

Timnas Ukraina dan Austria akan saling bentrok pada matchday ketiga Grup C guna meraih satu tiket otomatis lagi ke 16 besar.

Adapun timnas Makedonia Utara menjadi juru kunci Grup C setelah keok dalam dua laga sehingga belum mendapat poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com