Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Temui PSSI di UEA, FIFA Sebut Indonesia Negara yang Sangat Potensial

Kompas.com - 13/06/2021, 21:40 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - PSSI melakukan pertemuan dengan FIFA di Dubai, Uni Emirat Arab, seusai timnas Indonesia menyudahi kiprahnya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Wasekjen Maaike Ira Puspita mewakili PSSI dalam pertemuan yang berlangsung pada Sabtu (12/6/2021) waktu setempat.

Sementara itu, FIFA diwakili oleh Kenny Jean Marie yang menjabat Chief Member Associations Officer.

Kemudian, Sanjeevan C Balasingam selaku Director Member Associations Asia and Oceania, dan Lavin Vignesh sebagai Regional Office Development Manager FIFA Development.

Ini merupakan kali pertama PSSI dan FIFA bertemu sejak pandemi Covid-19 melanda dunia.

Baca juga: PSSI Gerak Cepat Tuntaskan Masalah Kewarganegaraan Ezra Walian

Pertemuan dilangsungkan guna membahas sejumlah program yang akan datang.

Pada pertemuan tersebut, FIFA juga menyebutkan bahwa Indonesia adalah salah satu negara yang sangat potensial.

Apalagi, sinergi antarkedua belah pihak telah berlangsung sejak lama.

"Kami mendukung penuh apa yang bisa FIFA lakukan untuk Indonesia demi meraih potensi terbesar mencapai pengembangan sepak bola dari seluruh lini secara menyeluruh kedepannya," kata Kenny Jean Marie dikutip dari laman PSSI.

"Dengan komunikasi yang sudah terjalin selama ini, FIFA percaya bahwa tingkat optimalisasi dapat terwujud ke depannya," tambahnya.

Baca juga: Soal Shin Tae-yong, PSSI Harus Meniru Jerman

Sementara itu, Maaike Ira Puspita begitu menyambut positif pertemuan yang dilakukan FIFA dan PSSI ini.

"PSSI menyambut baik pertemuan yang diadakan untuk pertama kali sejak pandemi Covid-19 ini. Kami selama ini terus menjalin komunikasi dan hubungan baik dengan FIFA," ujar Maaike Ira Puspita.

Adapun salah satu bahasan utama dalam pertemuan tersebut berkaitan dengan Piala Dunia U20 di Indonesia pada 2023.

Selain itu, FIFA akan memberikan beberapa program kepada PSSI ke depannya.

"Pertemuan ini kami membicarakan sejumlah hal, di antaranya rencana program-program FIFA yang akan diberikan kepada Indonesia kedepannya, dukungan FIFA terhadap PSSI terkait pengembangan sepak bola," tutur Maaike.

"Selain itu, kami juga membahas terkait program FIFA Forward dan Piala Dunia U-20 2023 mendatang," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com