Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Euro 2020 - 5 Hal Menarik dari Kemenangan Telak Italia atas Turki

Kompas.com - 12/06/2021, 04:32 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Terdapat 5 hal menarik dari laga pembukaan Euro 2020 antara penghuni Grup A, Turki vs Italia.

Italia sukses menggebuk Turki dengan skor 3-0 dalam partai pembukaan Piala Eropa 2020 di Stadion Olimpico, Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB. 

Gol kemenangan Italia muncul dari hasil bunuh diri bek Turki, Merih Demiral (53'), sepakan jarak dekat Ciro Immobile (66'), dan tendangan lengkung Lorenzo Insigne (79'). 

Skor yang terasa pantas untuk Italia lantaran mereka tampil dominan sejak awal laga.

Gli Azzurri (Si Biru) julukan Italia, secara total melepas 24 tembakan, berbanding hanya tiga milik Turki. 

Baca juga: Hasil Italia Vs Turki - Sempurna, Gli Azzurri Pesta 3 Gol di Olimpico

Berikut 5 hal menarik dari pertandingan pembukaan Euro 2020 antara Turki vs Italia

1. Sejarah Baru

Duel Turki vs Italia di Euro 2020 memunculkan sejarah baru. Untuk kali pertama sejak Piala Eropa mulai dihelat pada 1960, gol pembuka turnamen muncul dari sebuah aksi bunuh diri. 

Pesta tiga gol Italia ke gawang Turki diawali oleh aksi bunuh diri dari bek Merih Demiral, yang notabene merupakan pilar Juventus. 

Bermaksud melakukan blok terhadap bola silang kiriman Domenico Berardi dari sisi kanan, Demiral malah membelokkan arah bola menuju gawangnya sendiri. 

Gol bunuh diri Demiral seperti menjadi bom yang meruntuhkan tembok tebal Turki.

Setelah kejadian itu, Italia semakin mudah menembus area kotak penalti dan berhasil mencatat sepasang gol tambahan via upaya Ciro Immobile dan Lorenzo Insigne. 

2. Italia Nodai Catatan Impresif Turki

Turki berangkat menuju laga pembukaan Euro 2020 dengan modal rapor defensif memukau. 

Skuad asuhan Senol Gunes hanya kemasukan tiga gol sepanjang babak Kualifikasi Piala Eropa 2020

Sebanyak tiga gol kebobolan tersebut semuanya bersumber dari skema bola mati. 

Baca juga: Pesan Conte untuk Italia di Euro 2020: Bersatu Padu, Kami Siap Mati

Catatan impresif itu pada akhirnya langsung ternoda di hadapan Italia. Menghitung sejak kualifikasi, Gli Azzurri menjadi tim pertama yang mampu bikin gol ke gawang Turki via skema permainan terbuka. 

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com