Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Geser ke Timnas Spanyol, Aymeric Laporte Dituduh Oportunis

Kompas.com - 12/05/2021, 22:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Keputusan Aymeric Laporte bergeser kewarganegaraan dari Perancis ke Spanyol demi bermain di Piala Eropa 2020 menumbuhkan kritik di Perancis, negara di mana bek Manchester City itu lahir dan tumbuh besar.

Aymeric Laporte lahir di Agen, Perancis, dan bergabung dengan klub LaLiga Spanyol, Athletic Club, pada masa remaja.

Ia sempat memperkuat kubu Bilbao itu selama delapan tahun sebelum bergabung dengan Manchester City untuk mahar senilai 65 juta euro pada Januari 2018.

Laporte merupakan langganan timnas Perancis di jenjang umur junior.

Namun, bek kidal tersebut tak pernah bermain bagi timnas senior Les Bleus di bawah asuhan Didier Deschamps.

Baca juga: Mengapa Jersey Utama Manchester City Berwarna Biru Langit?

Alhasil, timnas Spanyol memanfaatkan kesempatan. La Roja memang telah beberapa waktu mengikuti perkembangan Laporte, sejak Julen Lopetegui masih masih menjadi pelatih pada 2016.

Marca kini melaporkan nasionalisasi paspor Laporter dari Perancis ke Spanyol telah disetujui oleh FIFA pada awal pekan ini.

Ia pun akan menjadi opsi tambahan bagi pelatih Luis Enrique jelang Euro 2020.

Laporte, yang sempat 24 kali memperkuat Perancis di level kategori umur, terakhir dipanggil oleh Deschamps untuk laga-laga Kualifikasi Euro pada 2019.

Namun, ia cedera ketika itu dan tak bisa memenuhi panggilan.

Media asal Perancis, L'Equipe, menulis kalau Laporte pernah mengutarakan dirinya "selalu bermimpi" untuk memperkuat timnas Perancis.

Ia bahkan dilaporkan berusaha bertanya kepada Deschamps lewat sebuah pesan singkat alasan dirinya tak pernah masuk rencana sang pelatih.

Kendati demikian, sang pemain mengatakan tak pernah menerima balasan dari Deschamps.

Baca juga: Sergio Aguero Ukir 2 Rekor Fantastis Usai Man City Juara Liga Inggris

Laporte pun pernah mengutarakan kekecewaannya soal ini, terutama setelah lima tahun membela Les Bleus di level junior.

"Anda harus menerimanya dan bekerja keras serta menguatkan diri agar bisa kembali ke level puncak," tuturnya kwaktu itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com