Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valencia Vs Barcelona - Kans Maxi Gomez Ukir Rekor ke Gawang Blaugrana

Kompas.com - 02/05/2021, 19:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Valencia dan Barcelona akan berhadapan pada pekan ke-34 LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2020-2021.

Laga Valencia vs Barcelona itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Mestalla pada Senin (3/5/2021) pukul 02.00 WIB.

Salah satu pemain Valencia, Maxi Gomez, berpeluang mengukir rekor pada pertandingan ini.

Penyerang 24 tahun berkebangsaan Uruguay tersebut berpotensi menjadi permain pertama abad ini yang mampu mencetak gol dalam lima laga beruntun kontra Barcelona.

Baca juga: Valencia Vs Barcelona - 5 Kemenangan Lagi, Lionel Messi dkk Juara LaLiga

Sebelumnya, Maxi Gomez mencetak gol dalam empat pertemuan terakhir kontra Blaugrana, julukan Barcelona.

Dia memulai rentetan gol ke gawang Barcelona pada putaran kedua Liga Spanyol musim 2018-2019, ketika masih bermain untuk Celta Vigo.

Maxi Gomez merayakan golnya pada pertandingan Celta Vigo vs Barcelona dalam lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Balaidos, 4 Mei 2019. AFP/MIGUEL RIOPA Maxi Gomez merayakan golnya pada pertandingan Celta Vigo vs Barcelona dalam lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Balaidos, 4 Mei 2019.
Maxi Gomez ketika itu mencetak satu gol dan membantu Celta menang 2-0 atas Barcelona.

Terakhir, dia membobol gawang Barcelona pada putaran pertama Liga Spanyol musim 2020-2021.

Baca juga: Buyarkan Kemenangan Barcelona, Maxi Gomez Jadi Momok Lionel Messi dkk

Kala itu, Maxi Gomez yang sudah bermain untuk Valencia juga mencetak satu gol dan membantu timnya meraih hasil imbang 2-2 kontra Barcelona.

Lewat catatan golnya ke gawang Barcelona, Maxi Gomez menjadi ancaman utama bagi Lionel Messi dkk yang sedang bersaing di papan atas klasemen Liga Spanyol.

Bukan tidak mungkin Maxi Gomez akan kembali mencetak gol dan menghambat langkah Barcelona.

Dalam empat penampilan terakhir kontra Barcelona, Maxi Gomez hanya menelan satu kekalahan ketika mencetak gol.

Sisanya, dia berhasil merengkuh dua kemenangan dan satu kali imbang.

Baca juga: Klasemen Liga Spanyol: Duo Madrid Menang, Perburuan Gelar Kian Ketat

Oleh karena itu, Barcelona perlu waspada ketika Maxi Gomez berhasil mencetak gol. Apabila lengah, mereka terancam gagal merengkuh poin penuh dari markas Valencia.

Padahal, kemenangan menjadi sangat penting bagi Barcelona yang sedang bersaing di papan atas klasemen Liga Spanyol.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com