KOMPAS.com - Gianluigi Donanrumma dikabarkan menangis setelah bertemu dengan pendukung AC Milan garis keras (Ultras) pada Sabtu (1/5/2021) waktu lokal.
Kelompok Ultras mengunjungi markas AC Milan, Milanello, beberapa jam sebelum laga melawan Benevento pada pekan ke-34 Serie A 2020-2021.
Ultras Milan ramai-ramai datang untuk menemui Gianluigi Donnarumma secara langsung.
Hal tersebut ditujukan guna mendesak sang kiper agar tidak tampil saat Milan bentrok dengan Juventus.
Baca juga: Hasil AC Milan Vs Benevento, Theo Jadi Pembunuh, Diavolo ke Posisi 2
Pertandingan Milan vs Juventus merupakan laga pekan ke-35 Serie A di Stadion Allianz, Minggu (9/5/2021) mendatang.
Itu merupakan bentuk protes Milanisti, suporter Milan, karena Donnarumma tak kunjung menandatangani kontrak baru.
Masa bakti kiper berusia 22 tahun tersebut bersama Rossoneri akan berakhir pada 30 Juni 2021.
Sang kiper belum mendaratkan tanda tangannya di kontrak baru, disinyalir karena terkendala masalah gaji dan durasi kontrak.
Melansir dari Sky Sports Italia, Donnarumma dan agennya, Mino Raiola, meminta gaji 10 juta euro (sekitar Rp 173 miliar) dengan kontrak hanya dua tahun.
Baca juga: Klasemen Liga Italia, Inter di Ambang Juara, AC Milan ke Peringkat Dua
Sementara itu, pihak AC Milan menyodorkan kontrak lima tahun dengan gaji tujuh juta euro (sekitar Rp 121 miliar) plus bonus satu juta euro.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.