Ceferin mengaku tidak pernah melihat seseorang yang seperti Woodward dan Agnelli.
"Begini, bagi saya, saya telah melihat banyak hal dalam hidup saya," ucap Ceferin, dikutip BolaSport.com dari Goal International.
"Saya adalah seorang pengacara kriminal selama 24 tahun, jadi saya telah melihat orang yang berbeda, tapi saya tidak pernah melihat orang seperti itu,"
Soal Woodward, Ceferin mengaku bahwa bos Manchester United itu telah mendukung rencana UEFA melakukan perubahan pada Liga Champions.
Baca juga: Kenapa European Super League Ditolak?
Bahkan, Woodward tak pernah terlihat mendukung keberadaan European Super League.
"Jika saya mulai dengan Ed Woodward, karena akan lebih pendek, saya tidak banyak berhubungan dengannya tetapi dia menelepon saya Kamis malam yang lalu," ujar Ceferin.
"Dia mengatakan dia sangat puas dengan reformasi, bahwa dia mendukung penuh reformasi dan bahwa satu-satunya hal yang ingin dia bicarakan adalah Financial Fair Play."
"Jelas, dia telah menandatangani sesuatu yang lain," tutur Ceferin menambahkan.
Sementara itu, Ceferin mengaku lebih kecewa lagi ketika mengetahui Agnelli ikut terlibat dalam European Super League.
Selama ini, presiden Juventus itu merupakan partner Ceferin dalam menyusun rencana perubahan pada Liga Champions.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.