Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Nicky Butt Meninggalkan Pos Penting di Man United

Kompas.com - 26/03/2021, 11:00 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Mantan gelandang Manchester United Nicky Butt meninggalkan jabatannya sebagai kepala pengembangan tim utama. Ditenggarai, pria yang telah sembilan tahun menjabat berbagai pos di kubu Old Trafford itu berselisih paham soal penunjukkan John Murtough sebagai direktur sepak bola.

Nicky Butt mengumumkan hengkang dari Manchester United pada Rabu (24/3/2021).

Dilaporkan The Athletic, Nicky Butt dan John Murtough memiliki pandangan dan perspektif berbeda terhadap cara mengembangkan klub.

Penunjukkan Murtough dan cara Man United menangani perubahan itu disinyalir menjadi penyebab Butt hengkang.

Visi Butt datang dari pengalaman 12 tahunnya bermain bagi Man United, menjadi juara Premier League enam kali, tiga Piala FA, dan juga Liga Champions.

Sementara, pengetahuan Murtough datang dari latar belakangnya sebagai seorang administrator di kubu Man United.

Adalah eks pelatih Setan Merah, David Moyes, yang membawa Murtough ke Setan Merah pada November 2013.

Baca juga: Wawancara Khusus Diego Forlan, Kritikan Terhadap Saya di Man United Tidak Adil

Murtough berhasil menanjak karier di Manchester United berkat hubungan kerja dekatnya dengan Ed Woodward.

Murtough dikabarkan sebagai seorang "fixer" karena ia mengerti seluruh operasi Setan Merah dan ia menjadi kepala pengembangan tim utama pada 2016.

Keahliannya di bidang ini datang dari posisi terdahulunya sebagai kepala elite performance Premier League yang membantu peluncuran EPPP (Elite Player Performance Plan) di Inggris.

Murtough berjasa dalam mendatangkan talenta muda Hannibal Mejbri lewat pendekatan personal dengan mendatangi keluarga sang pemain di Paris pada saat para tim rival juga mengincar.

Ia juga berandil besar dalam mendatangkan Isak Hansen-Aaroen dari Tromso setelah lagi-lagi melakukan pendekatan personal ke keluarganya di Tromso, Norwegia.

Murtough juga dilaporkan menunjukkan dedikasi sama ke tim wanita Man United.

Kendati punya pengalaman puluhan tahun di industri ini, ia juga tidak kebal terhadap hal-hal kecil seperti menjadi supir bagi Alex Telles saat hendak menandatangani kontrak di Carrington.

Baca juga: Bukti kalau Gol Pogba ke Gawang AC Milan Sudah Diramalkan Solskjaer

Level Butt dan Murtough tadinya sejajar di hierarki Man United, tapi kini dilaporkan bahwa Butt tak bisa lagi bekerjasama dengannya setelah ia menjadi atasan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com