Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Krisis Lini Belakang, Duo Bek Tengah Liverpool Tembus 18 Kombinasi Pemain

Kompas.com - 21/02/2021, 12:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

KOMPAS.com - Krisis lini belakang yang diderita Liverpool sejak awal musim ini masih terus berlanjut.

Terkini, Jordan Henderson mengalami cedera pada laga Liverpool vs Everton yang dihelat di Stadion Anfield, Minggu (21/2/2021) dini hari WIB.

Bermain sebagai bek tengah, Jordan Henderson ditarik keluar pada menit ke-30 setelah paha kanannya bermasalah.

Seusai laga, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memprediksi cedera sang kapten cukup parah meski belum dilakukan pemeriksaan mendalam.

"Henderson mengalami masalah di sekitar pangkal paha. Kesan pertama dari staf medis Liverpool sangat tidak positif," kata Klopp dikutip dari situs BBC Sport.

"Situasi ini tentu sangat tidak bagus. Kami sekarang harus menunggu pemeriksaan lebih lanjut dan berharap yang terbaik. Itu yang bisa saya katakan," tutur Klopp menambahkan.

Baca juga: Kata Juergen Klopp Usai Liverpool Hancur di Anfield: Sangat Menyakitkan...

Setelah menarik keluar Jordan Henderson, Klopp memasukkan bek muda Nathaniel Phillips untuk menemani Ozan Kabak sebagai bek tengah.

Dikutip dari situs Daily Mail, Ozan Kabak dan Nathaniel Phillips adalah duo bek tengah ke-18 yang dimainkan Juergen Klopp musim ini.

Fakta itu menjadi bukti bahwa Liverpool sedang mengalami krisis lini belakang.

Krisisi lini belakang Liverpool dimulai sejak Virgil van Dijk mengalami cedera ligamen lutut atau biasa disebut Anterior Cruciate Ligament (ACL) level tiga.

Cedera itu didapat Virgil van Dijk saat membela Liverpool pada laga pekan kelima Liga Inggris melawan Everton, 17 Oktober 2020.

Baca juga: 5 Fakta Liverpool Vs Everton, Ancelotti Paten Hadapi Derbi Panas Eropa

Van Dijk kemudian harus naik meja operasi dan kini diprediksi akan absen sampai akhir musim ini.

Setelah ditinggal Van Dijk, Liverpool secara beruntun kehilangan Joe Gomez (lutut) dan Joel Matip (ankle) tahun lalu.

Sama seperti Van Dijk, Joe Gomez dan Joel Matip juga harus naik meja operasi dan diprediksi akan absen sampai akhir musim ini.

Kehilangan Van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip, secara bersamaan membuat stok bek tengah senior Liverpool habis sebelum pertengahan musim.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com