MANCHESTER, KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, merasa tidak tertekan meskipun performa timnya sedang menurun menjelang duel kontra Manchester United.
Duel Man United vs Liverpool merupakan laga putaran keempat Piala FA yang akan dihelat di Stadion Old Trafford, Minggu (24/1/2021) atau Senin dini hari WIB.
Modal Liverpool untuk bertandang ke Stadion Old Trafford kali ini terbilang sangat buruk.
Terkini, Liverpool takluk 0-1 saat menjamu Burnley di Stadion Anfield pada laga pekan ke-19 Liga Inggris, Kamis (21/1/2021).
Hasil minor tersebut membuat rekor 68 laga tak terkalahkan Liverpool di Stadion Anfield pada ajang Liga Inggris terhenti.
Baca juga: Jelang Man United Vs Liverpool, Bruno Fernandes Justru Bela 3 Pemain The Reds
Tidak hanya itu, kekalahan dari Burnley memperpanjang tren buruk tidak pernah menang Liverpool di Liga Inggris musim ini menjadi lima laga beruntun.
Statistik itu semakin terlihat jelek karena Liverpool tidak mencetak gol dalam empat laga Liga Inggris terakhir atau selama 438 menit.
Fakta-fakta minor tadi tentu tidak baik bagi Liverpool yang sedang berambisi mempertahankan gelar juara Liga Inggris musim ini.
Meski Liverpool akan melawat ke Stadion Old Trafford dengan modal buruk, Juergen Klopp mengaku tidak merasakan tekanan apapun.
"Saya tidak merasakan tekanan apapun dari luar. Sepanjang hidup, saya selalu menghadapi tekanan dari dalam diri sendiri. Jadi, saya sudah terbiasa dengan situasi seperti ini," kata Klopp dikutip dari situs ESPN.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.