Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paul Pogba Masih Redup, Bruno Fernandes Salahkan Covid-19

Kompas.com - 09/01/2021, 21:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber NBC Sports

Sebelumnya, Paul Pogba menjelaskan perjuangannya untuk menemukan performa terbaik setelah terinfeksi virus corona.

Menurutnya, Covid-19 telah mengganggu pernafasannya. Paul Pogba mengaku sering kehabisan nafas saat bertanding setelah terinfeksi virus corona.

Hal itu diungkapkan Paul Pogba seusai mencetak gol pertamanya di Liga Inggris musim ini saat Man United mengalahkan West Ham United 3-1 pada 5 Desember 2020.

"Sulit menjelaskan kondisi saya awal musim ini. Setelah pulih, saya mudah kelelahan dan kehilangan nafas saat berlatih," kata Pogba.

"Pada laga pertama musim ini, saya kesulitan berlari. Saya saat itu memaksa pelatih untuk memainkan saya. Namun, saya ternyata sangat sulit bernafas," tutur Pogba menambahkan.

"Saya membutuhkan waktu yang cukup lama untuk kembali fit. Sekarang, saya sudah lebih baik. Saya sudah menemukan ritme dan senutuhan bola. Itulah yang saya inginkan," ujar Pogba.

Baca juga: Soal Polemik Paul Pogba, Wenger Kasih Wejangan ke Solskjaer

Terdekat, Man United dijadwalkan menjamu Watford di Stadion Old Trafford, Minggu (10/1/2021) dini hari WIB.

Duel Man United vs Watford merupakan laga putaran ketiga Piala FA.

Paul Pogba dan Bruno Fernandes kemungkinan akan diistirahatkan pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, pada laga tersebut.

Sebab, keduanya baru saja bermain penuh saat Man United takluk 0-2 dari rival satu kotanya, Manchester City, pada laga semifinal Piala Liga Inggris, Rabu (6/1/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com