Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Drawing Liga Champions-Liga Europa - Tantangan Barca, AC Milan, dan Man United...

Kompas.com - 15/12/2020, 05:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Drawing atau undian fase gugur Liga Champions dan Liga Europa telah selesai digelar, Senin (14/12/2020) petang WIB.

Hasilnya, berbagai partai menarik akan tersaji pada perdelapan final Liga Champions maupun 32 besar Liga Europa.

Dari 16 besar Liga Champions, partai yang paling menyita perhatian adalah Barcelona vs Paris Saint-Germain (PSG).

Terdapat dua faktor yang membuat duel Barcelona vs PSG nanti sangat dinantikan publik.

Pertama, pertemuan Barcelona vs PSG merupakan ulangan dari 16 besar Liga Champions musim 2016-2017.

Pertemuan Barcelona vs PSG itu sampai saat ini masih diingat sebagai salah drama comeback terbaik dalam sejarah fase gugur Liga Champions.

Baca juga: Jumpa PSG pada 16 Besar Liga Champions, Ini Kata Koeman soal Peluang Barcelona

Bagaimana tidak, Barcelona kala itu berhasil lolos ke perempat final seusai kalah empat gol tanpa balas pada leg pertama di kandang PSG, Stadion Parc des Princes.

Pada leg kedua di Stadion Camp Nou, perjuangan Barcelona untuk lolos sangat berat karena PSG berhasil mencetak satu gol tandang.

Hingga menit ke-85 pertandingan leg kedua, Barcelona masih unggul 3-1. Skor itu tentu tidak cukup membawa Barcelona lolos karena secara agregat masih kalah 3-5 dari PSG.

Drama kemudian terjadi pada menit ke-88. Dalam kurun waktu tujuh menit, Barcelona berhasil mencetak tiga gol tambahan untuk mengakhiri laga leg kedua dengan kemenangan 5-1.

Gol kemenangan Barcelona saat itu diciptkan oleh Sergio Roberto ketika pertandingan leg kedua memasuki menit ke-90+5.

Barcelona pada akhirnya menyingkirkan PSG dan lolos ke perempat final setelah unggul agregat 6-5.

Faktor kedua yang membuat pertemuan Barcelona vs PSG nanti semakin menarik adalah sosok pemain termahal dunia, Neymar Jr.

Baca juga: Hasil Undian Liga Champions Barcelona Vs PSG: Neymar Reuni dengan Messi

Neymar Jr nantinya akan reuni dengan Barcelona dan kembali bermain di Stadion Camp Nou untuk pertama kalinya setelah memutuskan pindah ke PSG pada awal musim 2017-2018.

Laga menarik lainnya yang akan tersaji pada 16 besar Liga Champions musim ini adalah Atletico Madrid vs Chelsea hingga Atalanta vs Real Madrid.

Dari 32 besar Liga Europa, partai yang menyita perhatian adalah Real Sociedad vs Manchester United.

Man United terpaksa turun kasta ke Liga Europa setelah tersingkir dari fase grup Liga Champions.

Fakta itu sangat menyakitkan bagi Man United karena kepastian turun kasta ke Liga Europa didapat pada laga terakhir fase Grup H Liga Champions.

Man United tentu harus berhati-hati jika tidak ingin langsung angkat koper dari Liga Europa.

Sebab, Real Sociedad bukan lawan yang mudah karena saat ini berstatus pemuncak klasemen Liga Spanyol hingga pekan ke-13.

Baca juga: Drawing Liga Europa Real Sociedad Vs Man United, Menanti Aksi Legenda Man City

Tidak hanya itu, Man United juga memiliki rekor buruk ketika menghadapi tim asal Spanyol pada fase gugur Liga Europa.

Dari empat keikutsertaan sebelumnya, Man United dua kali tersingkir ketika berhadapan dengan tim asal Spanyol pada fase gugur Liga Europa.

Momen itu terjadi pada 16 besar musim 2011-2012 dan semifinal edisi 2019-2020.

Musim lalu, Man United tersingkir dari semifinal seusai kalah 1-2 dari Sevilla yang keluar sebagai juara.

Berbeda dari Man United, AC Milan selaku salah satu wakil Italia memiliki peruntungan yang lebih baik.

AC Milan pada 32 besar Liga Europa musim ini akan berhadapan dengan wakil Serbia, Crvena Svezda (Red Star Belgrade).

Hasil undian itu tentu membuat para pendukung AC Milan tersenyum lebar.

Sebab, AC Milan selalu berhasil menjadi juara kompetisi antarklub Eropa saat Crvena Svezda menjadi salah satu lawan yang dihadapi.

Memori indah AC Milan itu terjadi dua kali pada ajang Liga Champions musim 1988-1989 dan 2006-2007.

Baca juga: Undian 32 Besar Liga Europa: AC Milan Juara Saban Jumpa Crvena Zvezda

Pada musim 1988-1989, AC Milan menghadapi Crvena Svezda pada babak 16 besar.

AC Milan saat itu tidak diunggulkan karena baru kembali ke Liga Champions setelah absen sembilan musim beruntun.

Perjuangan AC Milan semakin berat karena Crvena Svezda saat itu adalah tim terkuat di kawasan Eropa Timur.

Kendati demikian, AC Milan sukses menyingkirkan Crvena Svezda dengan agregat cukup meyakinkan 4-2.

Kemenangan atas Crvena Svezda saat itu secara tidak langsung menumbuhkan kepercayaan diri AC Milan hingga akhirnya berhasil merengkuh trofi Liga Champions ketiganya.

Pertemuan kedua AC Milan dan Crvena Svezda kembali tersaji 17 tahun berselang tepatnya pada babak kualifikasi ketiga Liga Champions musim 2006-2007.

AC Milan saat itu tidak punya waktu persiapan cukup banyak karena sepak bola Italia sedang dirundung skandal pengaturan skor atau calciopoli.

Baca juga: Kabar Baik bagi AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Sudah Kembali Berlatih

Meski demikian, AC Milan tetap berhasil menyingkirkan Crvena Svezda seusai menang pada laga tandang maupun tandang dengan total agregat 3-1.

Kesuksesan melaju ke fase grup saat itu tidak disia-siakan AC Milan.

AC Milan yang kala itu masih dilatih Carlo Ancelotti pada akhirnya berhasil mengakhiri Liga Champions 2006-2007 dengan gelar juara.

Memori indah itu tentu bisa dijadikan modal AC Milan untuk mengakhiri puasa 13 tahun meraih trofi kompetisi antarklub Eropa musim ini.

Berikut adalah hasil lengkap drawing 16 besar Liga Champions:

Borrusia Moenchengladbach Vs Manchester City
Lazio Vs Bayern Muenchen
Atletico Madrid Vs Chelsea
RB Leipzig Vs Liverpool
FC Porto Vs Juventus
Barcelona Vs Paris Saint-Germain
Sevilla Vs Borussia Dortmund
Atalanta Vs Real Madrid

KET: Laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021 dijadwalkan berlangsung pada 16-17 dan 23-24 Februari 2021. Sementara itu, leg kedua akan dihelat pada 9-10 dan 16-17 Maret 2021.

Berikut adalah hasil lengkap drawing 32 besar Liga Europa:

Wolfsberger AC Vs Tottenham Hotspur
Dynamo Kiev Vs Club Brugge
Real Sociedad Vs Manchester United
Benfica Vs Arsenal
Crvena Zvezda Vs AC Milan
Royal Antwerp Vs Rangers FC
Slavia Praha Vs Leiceser City
RB Salzburg Vs Villarreal CF
SC Braga Vs AS Roma
FC Krasnodar Vs Dinamo Zagreb
Young Boys Vs Bayer Leverkusen
Molde FK Vs Hoffenheim
Granada Vs Napoli
Maccabi Tel-Aviv Vs Shakhtar Donetsk
LOSC Lille Vs Ajax Amsterdam
Olympiacos Vs PSV Eindhoven

KET: Semua laga leg pertama babak 32 besar Liga Europa nantinya akan dihelat pada 18 Februari 2021, dengan leg kedua satu pekan berselang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com