KOMPAS.com - Legenda sepak bola dunia, Diego Armando Maradona, telah berpulang pada usia 60 tahun.
Maradona dilaporkan meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020) malam WIB akibat kegagalan jantung kronis yang menyebabkan edema (penumpukan cairan) akut di paru-paru.
Diego Maradona berpulang dengan meninggalkan sederet prestasi dan sejarah.
Salah satu prestasi tak terlupakan dari sosok Maradona terukir pada Piala Dunia 1986 di Meksiko.
Kala itu, dia berhasil membawa Argentina merengkuh trofi Piala Dunia kedua dalam sejarah timnas berjuluk Albiceleste tersebut.
Baca juga: Laporan Awal Forensik Tentukan Penyebab Meninggalnya Diego Maradona
Maradona memiliki peran penting di balik keberhasilan Argentina.
Dia terlibat dalam 10 gol yang diciptakan timnas Argentina pada Piala Dunia 1986, dengan rincian lima gol dan lima assist.
Adapun Argentina ketika itu mengukir 14 gol sepanjang Piala Dunia 1986.
Artinya, persentase keterlibatan Maradona dalam jumlah gol Albiceleste mencapai 71,43 persen.
Maradona pun mencatatkan rekor yang hingga saat ini belum tersentuh berkat pencapaian tersebut.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.