Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/11/2020, 06:13 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Diogo Jota berhak membawa pulang bola pertandingan setelah ia mencatatkan trigol pada kemenangan 5-0 atas Atalanta pada lanjutan laga Grup D Liga Champions, Rabu (4/11/2020) dini hari WIB.

Diogo Jota jadi pahlawan duel Atalanta vs Liverpool di Stadion Atalanta tersebut.

Memimpin lini depan The Reds, penyerang asal Portugal itu kembali meneruskan performa panasnya dengan hat-trick pada laga ini (16', 33', 54').

Sementara, dua gol The Reds lain dicetak oleh Mohamed Salah (47') dan Sadio Mane (49').

Aksi penyerang berusia 23 tahun tersebut di Bergamo memastikannya jadi pemain ke-10 yang mencetak trigol bagi Liverpool di ajang Piala/Liga Champions.

Baca juga: Atalanta Vs Liverpool, Lima Bintang The Reds di Bergamo

Namanya bersanding dengan legenda-legenda Liverpool seperti Ian Rush, Graeme Souness, dan Michael Owen.

Seusai laga, Jota mengutarakan kebanggaannya bermain bagi The Reds.

"Saya bermain bagi tim terhebat sepanjang karier saya sejauh ini," ujar Jota seperti dikutip dari BBC.

"Saya tak tahu apakah ini momen terbaik sepanjang karier tetapi tentu saja mencetak gol adalah cara saya bermain sepak bola."

"Saya bahagia dengan ini, kemenangan tandang yang bagus, dan momen yang hebat."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com