Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dean Henderson Ingin Rebut Kiper Utama Man United dan Timnas Inggris

Kompas.com - 03/09/2020, 14:41 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Dean Henderson berambisi merebut status kiper nomor satu di Manchester United dan timnas Inggris.

Dean Henderson memutuskan kembali ke Man United setelah mengakhiri masa peminjaman di klub Liga Inggris lainnya, Sheffield United.

Setan Merah mulai mempertimbangkan menarik Dean Henderson lantaran tampil impresif bersama Sheffield United.

Sebagai bukti, Henderson bermain dalam 36 pertandingan di kompetisi Liga Inggris musim ini.

Dari 36 penampilan bersama Sheffield, Dean Henderson mencatatkan 97 penyelamatan dan 13 kali nirbobol sepanjang musim.

Catatan tak kebobolan tersebut sama persis dengan milik David de Gea bersama Setan Merah.

Baca juga: Donny van de Beek Datang, Rio Ferdinand Beri Peringatan ke Fan Man United

Berkat performa apiknya, Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih Setan Merah tak segan menarik kembali Henderson ke Old Trafford.

Manchester United lalu mengikat Henderson dengan kontrak baru hingga 30 Juni 2025.

Tak tanggung-tanggung, Man United juga memberikan gaji besar bagi Henderson, yakni sekitar 120 ribu pounds (Rp 2,3 miliar) setiap minggu.

Kini kiper berpostur 188 cm itu akan menjadi penantang serius David de Gea di Man United musim depan.

Henderson mengungkapkan bahwa dirinya sangat menghormati De Gea.

Namun, ia tak ragu memberikan tekanan untuk kiper asal Spanyol itu agar mendapatkan satu tempat utama dalam pilihan utama skuad Solskjaer.

Baca juga: Resmi ke Man United, Van de Beek Merasa Cocok dengan Solskjaer

"Bagi saya bersama Manchester United, David de Gea jelas menjadi penjaga gawang hebat pertama dan terpenting selama bertahun-tahun," kata Henderson dikutip BolaSport.com dari Evening Standard.

"Dia fenomenal dan itulah yang saya cita-citakan, memiliki karier seperti dia di klub," ucapnya.

"Jadi, saya akan kembali pada hari pertama pramusim dan bekerja keras untuk jadi kiper utama karena itu adalah sesuatu yang selalu saya inginkan," ujar Henderson.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Irak Kehilangan 1 Pemain, Keuntungan bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com