Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

RB Leipzig Vs Atletico Madrid, Simeone Waspadai Racikan Pelatih Die Bullen

Kompas.com - 13/08/2020, 16:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, enggan memandang sebelah mata calon lawannya pada perempat final Liga Champions, RB Leipzig.

Sebaliknya, Diego Simeone justru mewaspadai racikan juru taktik RB Leipzig, Julian Nagelsmann, yang dia anggap berbahaya.

Hal tersebut Simeone ungkapkan jelang laga RB Leipzig vs Atletico Madrid yang akan berlangsung di Stadion Jose Alyalade, Portugal, Jumat (14/8/2020) dini hari WIB.

Kewaspadaan yang muncul dalam diri Simeone tak lepas dari penampilan impresif pasukan Die Bullen, julukan RB Leipzig, pada Liga Champions 2019-2020.

Baca juga: Jadwal Liga Champions, RB Leipzig Vs Atletico Madrid Malam Ini

Pada Liga Champions musim ini, RB Leipzig lolos ke fase knock-out dengan status juara Grup G, mengungguli Olympique Lyon, Benfica, dan Zenit Saint Petersburg.

Setelah melaju ke 16 besar, RB Leipzig menumbangkan wakil Inggris asuhan Jose Mourinho, Tottenham Hotspur, dengan agregat 4-0.

Saat ini, RB Leipzig mengoleksi 14 gol dari delapan pertandingan Liga Champions yang telah mereka mainkan.

Dengan melihat catatan tersebut, Simeone mengatakan bahwa RB Leipzig adalah salah satu pesaing yang patut diperhitungkan.

"Ini pertandingan besar, melawan tim dan pelatih yang fantastis," kata Simeone, dikutip dari Marca.

"Mereka (RB Leipzig) mengubah posisi secara konstan dan banyak menyerang. Statistik mereka menunjukkan kemampuan yang layak, jadi kami sangat menghormati mereka," kata Simeone.

Baca juga: RB Leipzig Vs Atletico Madrid - Tunjukkan Sinarmu, Joao Felix!

Lebih lanjut, Simeone menegaskan bahwa skuad asuhannya tak akan terlarut dalam euforia kemenangan atas sang juara bertahan, Liverpool, pada 16 besar.

Kemenangan tersebut membuat Atletico Madrid menjadi tim yang diunggulkan dalam gelaran Liga Champions musim ini.

Akan tetapi, Simeone tak berpikir demikian. Dia merasa kemenangan atas Liverpool tak bisa dijadikan patokan untuk menjuarai Liga Champions.

"Saya kira kemenangan atas Liverpool tidak bisa dijadikan acuan karena antusiasmenya memudar seiring berjalannnya waktu," ujar Simeone.

"Kemenangan itu sudah lama sekali," kata pelatih berkebangsaan Argentina tersebut.

Baca juga: Hasil Liga Champions - Setelah 25 Tahun, PSG ke Semifinal Lagi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com