Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tekad Persib Pertahankan Performa Positif di Liga 1 2020

Kompas.com - 11/08/2020, 14:04 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung bertekad untuk mempertahankan performa impresif dalam kiprahnya di Liga 1 2020.

Klub berjulukan Maung Bandung itu menunjukkan performa apik, setelah melewati tiga laga awal dengan sapu bersih kemenangan.

Tiga poin masing-masing dicatatkan Persib atas Persela Lamongan, Arema FC, dan PS Sleman. Melalui hasil tersebut, Persib pun menduduki posisi puncak klasemen dengan sembilan poin.

Sayangnya, performa impresif Persib terganggu dengan adanya penangguhan kompetisi karena wabah virus corona.

Penyelenggaraan kompetisi sepak bola Indonesia ditangguhkan sejak pertengahan Maret 2020.

Situasi tersebut membuat Persib harus memikirkan formula yang tepat untuk bisa mengembalikan performa pemain. Sebab, jeda kompetisi yang panjang tak dimungkiri bisa berpengaruh pada penurunan performa pemain.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menyadari hal tersebut. Oleh karena itu, Alberts bertekad untuk menumbuhkan kembali motivasi anak asuhnya.

Pelatih asal Belanda itu menegaskan, target Persib adalah bisa mempertahankan performa apik agar peluang meraih gelar juara terbuka lebar.

"Kami mencari peluang untuk tetap berada di posisi puncak. Berjuang untuk memperebutkan posisi teratas dan tentunya mencoba untuk menjadi juara," ungkap Alberts dalam telekonferensi via Zoom, Senin (10/8/2020).

Baca juga: Persib Persiapkan Agenda Uji Tanding pada Bulan Depan

"Jadi jika pertanyaannya adalah bagaimana menjaga semangat pemain menghindari degradasi, kami akan berusaha untuk tetap berada di atas," sambung dia.

Senada dengan Alberts, Supardi Nasir pun menegaskan bahwa semua pemain Persib memiliki tekad yang sama untuk kembali ke performa terbaik saat kompetisi dimulai.

Kapten Persib itu mengakui, memang bukan hal mudah untuk kembali ke performa terbaik setelah jeda panjang.

Dikatakan Supardi, jeda kompetisi hingga lima bulan lamanya pasti berpengaruh pada penurunan performa pemain.

Akan tetapi, dia optimistis, dengan waktu persiapan yang ada, Persib bisa kembali ke performa terbaiknya.

"Itu bukan hal yang mudah, kita akan berjuang dari awal lagi dengan kondisi berbeda, tanpa suporter dengan lawan berbeda, materi lawan, beda waktu dan kondisi tapi saya percaya semua punya tekad untuk memberikan yang terbaik bagi tim," ungkap Supardi.

"Dan punya tekad bulat untuk buat tim ini di posisi puncak. Kalau penurunan pasti ada tapi pelatih pasti tahu, arahan apa yang diberikan, apa yang diperintahkan oleh pelatih," tegas pemain senior Persib itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com