Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Leicester Vs Sheffield United, The Foxes Tak Menyerah demi Liga Champions

Kompas.com - 17/07/2020, 15:50 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Leicester City Brendan Rodgers memastikan skuad asuhannya belum menyerah untuk mendapat satu tempat di Liga Champions musim depan.

Leicester City baru saja meraih tiga angka saat menjamu Sheffield United pada pekan ke-36 Premier League.

Duel Leicester vs Sheffield United di Stadion King Power, Kamis (16/7/2020) waktu setempat atau Jumat (17/7/2020) dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-0 untuk tuan rumah.

Dua gol kemenangan klub berjuluk The Foxes, julukan Leicester City, diciptakan oleh Ayoze Perez (29') dan Demarai Gray (79').

Baca juga: Hasil Liga Inggris - Leicester Menang, Everton Imbang di Goodison Park

Atas kemenangan ini Leicester City masih memiliki asa untuk tampil di Liga Champions musim depan.

Jamie Vardy cs saat ini berada di peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 62 poin, sama dengan Manchester United yang berada di posisi kelima.

Namun, Leicester City unggul selisih gol atas Setan Merah.

Pasca-berhasil meraih tiga angka penting di laga kontra Sheffield, juru taktik Leicester City, Brendan Rodgers, mengatakan skuad asuhannya masih optimistis untuk bisa tampil di Liga Champions musim depan.

Baca juga: Alasan Man United di Posisi 5 Meski Poin Sama dengan Leicester

"Saya sangat bangga dengan tim ini," ucap Rodgers dikutip dari laman resmi Leicester City.

"Pada kompetisi dimulai, target kami sebenarnya adalah finis di enam besar. Ternyata, kami mampu mencapainya," ucap Rodgers.

"Sekarang para pemain telah mampu mencapai tujuan itu. Kami masih memiliki dua pertandingan lagi, dan mari kita lihat apakah kami bisa masih ingin mencetak sejarah lagi," ujarnya.

Pada dua pertandingan terakhir Liga Inggris, Leicester City akan melakoni partai sulit.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris, Man United Urutan 5, Zona Liga Champions Panas

Pada pekan ke-37, Leicester City akan melakoni laga tandang ke markas Tottenham Hotspur, Minggu (19/7/2020).

Pada laga pamungkas tepatnya pekan ke-38, The Foxes akan menjamu Manchester United di Stadion King Power, Minggu (26/7/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com