Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Ranking FIFA, Indonesia Bisa Naik 3 Peringkat

Kompas.com - 12/06/2020, 20:39 WIB
Angga Setiawan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia berpotensi naik tiga peringkat dalam ranking FIFA jika tampil bagus di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Diketahui FIFA baru saja merilis ranking bulanan pada 11 Juni 2020.

Rilis FIFA menempatkan Timnas Indonesia yang masih tertahan di posisi ke-173 dengan perolehan 964 poin.

Hasil itu sama dengan poin yang diraih dengan wakil Asia Tenggara lainnya, Kamboja.

Baca juga: Indra Sjafri Dinilai Harus Tetap Ikut Pegang Kendali Timnas Indonesia

Jika diurutkan berdasarkan wilayah ASEAN, Indonesia berada di peringkat ketujuh.

Anjloknya posisi Indonesia di peringkat 173 FIFA tak lain karena performa buruk timnas di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Skuad Garuda tercatat sudah menelan lima kekalahan beruntun dan menempati posisi buncit Grup G.

Saat ini, Indonesia masih memiliki tiga partai sisa melawan Thailand, Vietnam, dan Uni Emirat Arab yang sempat tertunda akibat pandemi virus corona.

Baca juga: Tiga Laga Harapan Timnas Indonesia Penuhi Target Tembus Rank 150 FIFA

Menurut rilis terbaru AFC, babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 akan segera digelar kembali pada Oktober 2020.

Duel melawan Thailand akan berlangsung pada 8 Oktober 2020. Lima hari kemudian, timnas Indonesia menjamu Uni Emirat Arab.

Setelah itu ditutup dengan lawatan ke markas Vietnam pada 12 November 2020.

Jika mampu meraih kemenangan pada laga pertama, Indonesia bisa saja naik tiga strip di ranking FIFA saat ini.

Baca juga: Sejarah Hari Ini, FIFA Jatuhkan Sanksi untuk Indonesia

Kemenangan atas Thailand akan menambah kurang lebih 17.36 poin bagi Indonesia.

Dengan begitu, Indonesia bisa mengumpulkan 981.36 poin sehingga menggeser Nepal di peringkat 170.

Namun apabila kalah, Indonesia justru merosot ke peringkat 176 dengan hanya mengoleksi 953.37 poin.

Semua itu masih belum termasuk hitungan penambahan atau pengurangan poin terhadap klub terdekat dari Indonesia di ranking FIFA. (Nungki Nugroho)

Berikut ranking negara ASEAN berdasarkan tabel FIFA:

1. Vietnam (94 - 1258 poin)
2. Thailand (113 - 1178 poin)
3. Filipina (124 - 1136 poin)
4. Myanmar (136 - 1081 poin)
5. Malaysia (154 - 1040 poin)
6. Singapura (157 - 1020 poin)
7. Indonesia (173 - 964 poin)
8. Kamboja (173 -964 poin)
9. Laos (188 - 912 poin)
10. Brunei Darussalam (191 - 904 poin)
11. Timor Leste (196 - 879 poin)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com