Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proses Pemulihan Kian Membaik, Dedik Setiawan Comeback Awal Juli?

Kompas.com - 06/04/2020, 18:40 WIB
Suci Rahayu,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi


MALANG, KOMPAS.com - Pemain Arema FC, Dedik Setiawan, bisa memanfaatkan penghentian kompetisi Shopee Liga 1 2020 hingga 29 Mei untuk memaksimalkan pemulihan cederanya.

Sehingga ketika kompetisi kembali bergulir, kemungkinan dia untuk bisa tampil semakin besar.

Dedik Setiawan menjalani operasi lutut pada awal November 2019 lalu.

Baca juga: Didenda Rp 100 Juta, Manajemen Arema FC: Ini Bahan Introspeksi Bersama

 

Kala itu, diprediksi butuh 6-9 bulan bagi Dedik Setiawan untuk benar-benar siap tampil.

Jika berdasarkan perkiraan tersebut, paling cepat Dedik bisa bermain kembali pada bulan Mei ini atau paling lambat Agustus nanti.

Artinya ada kemungkinan Dedik Setiawan bisa kembali tampil saat kompetisi Liga 1 2020 bergulir kembali pada awal bulan Juli.

Kabar baiknya, pemain berjulukan "Drogba-nya Malang" tersebut diperkirakan sudah kembali menginjak rumput dalam waktu dekat.

"April mungkin dia sudah bisa mulai berlatih di lapangan. Butuh 1-2 bulan untuk memulihkan kondisi, seperti fisiknya," ujar Sport Therapist Arema FC, David Setiawan.

Dia mengatakan Dedik Setiawan masih butuh banyak waktu sebelum bisa dikatakan siap sepenuhnya.

Pasalnya, Dedik Setiawan harus mengejar ketertinggalan dengan rekan-rekannya, baik dari segi teknik, fisik, dan taktik.

"Dedik harus menjalani penyesuaian dulu latihan di lapangan, lalu berlatih juga bersama tim,” tuturnya.

Sementara itu, Dedik Setiawan sendiri sudah terlihat mengikuti latihan bersama rekan-rekannya saat menjalani latihan online Maret lalu.

Bahkan, pelatih fisik Arema FC, Marcos Gonzales, memberikannya program latihan khusus.

"Kondisi saya sudah semakin baik, saya inginnya segera kembali,” kata pemain asli Malang tersebut.

Baca juga: Setelah Pandemi Berakhir, Kiper Arema FC Diharapkan Tampil dengan Kekuatan Baru

Pemain yang mengorbit lewat turnamen antar kampung tersebut kini fokus melakukan latihan mandiri untuk mengembalikan kondisi fisiknya seperti semula.

Dia benar-benar memaksimalkan waktu yang ada agar bisa segera kembali merumput bersama Hendro Siwanto dan kawan-kawan.

"Ya perlahan-lahan mengembalikan kondisi fisik, sampai cedera ini benar-benar pulih. Saya harus memaksimalkan pemulihan," ucap mantan pemain Metro FC tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com