Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Pikirkan Poin, Robert Rene Alberts Sebut Persib Berjuang Jadi Juara Liga 1 2020

Kompas.com - 19/03/2020, 10:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BolaSport


KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, tetap ingin fokus pada setiap laga yang dilakoni timnya untuk meraih gelar juara Shopee Liga 1 2020.

Persib Bandung saat ini berada di puncak klasemen Shopee Liga 1 2020 dengan sembilan poin dari tiga pertandingan.

Maung Bandung, julukan Persib, sukses mengemas tiga kemenangan beruntun pada awal musim ini.

Bertanding pada laga perdana melawan Persela Lamongan pada Minggu (1/3/2020) di Stadion Si Jalak Harupat, Persib menang 3-0 atas tim tamu.

Baca juga: Persib Bandung Tetap Gelar Latihan di Tengah Wabah Virus Corona

Hasil apik itu dilanjutkan dengan kemenangan tandang saat menghadapi Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (8/3/2020).

Persib menang 2-1 berkat gol bunuh diri Syaiful Indra Cahya dan gol penalti Wander Luiz.

Kemudian, sepasang gol Geoffrey Castillion dan Wander Luiz membawa Perib menang 2-1 atas PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (15/3/2020).

Meski belum kehilangan satu poin, Robert Rene Alberts enggan menargetkan jumlah poin yang akan didapatkan anak asuhnya.

Akan tetapi, pelatih asal Belanda itu tetap membidik gelar Juara Liga 1 2020.

"Kami tidak punya target yang spesifik," kata Robert Rene Alberts seperti dikutip BolaSport dari Tribun Jabar.

"Seperti yang saya katakan di awal, kami berjuang untuk menjadi juara," katanya melanjutkan.

Baca juga: Liga 1 2020, Awal Musim Terbaik Persib dalam 19 Tahun Terakhir

Fokus pada setiap laga yang dilakoni Persib Bandung, Robert Rene Alberts akan berusaha selalu memainkan sepak bola menyerang.

"Kami mencoba memainkan sepak bola bagus, mengoleksi poin sebanyak mungkin tapi kami melihat lawan laga demi laga," ucap Robert Rene Alberts.

Sementara itu apabila tak ada perubahan jadwal, pada pekan keempat Shopee Liga 1 2020, Persib akan bertanding melawan Persita Tangerang.

Laga tersebutmenurut rencana akan dilangsungkan di Stadion Sport Center, Tangerang, pada 5 April 2020 tergantung dari perkembangan pandemi virus corona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com