Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelandang AC Milan Kritik Italia soal Penanganan Virus Corona

Kompas.com - 17/03/2020, 14:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang AC Milan, Lucas Biglia, mengkritik penanganan pandemi virus corona di Italia.

Biglia mengatakan Italia meremahkan virus corona dan tidak mengikuti aturan sejak awal pandemi ini muncul.

"Mereka tidak hanya meremahkan masalah, tetapi orang-orang juga tidak mengikuti aturan yang ditetapkan," kata Lucas Biglia.

"Kami telah sampai pada situasi sulit di mana hari ini dokter dan tenaga medis bekerja tanpa lelah."

Baca juga: Cerita Kiper AC Milan Saat Italia "Lockdown", Sepi seperti Adegan Film

"Tidak hanya orang yang meninggal karena virus, tetapi orang dengan penyakit lain juga tidak bisa mendapat perawatan yang memadai. Karena virus corona, orang lain dikesampingkan," kata Biglia melanjutkan.

Semua kompetisi di Italia pun sudah ditangguhkan, termasuk Serie A, kasta tertinggi Liga Italia.

Menanggapi hal tersebut, Biglia mengapresiasi keputusan penangguhan kompetisi sepak bola dan mengatakan bahwa penanganan virus corona menjadi prioritas semua orang saat ini.

"Sepak bola adalah olahraga di mana banyak kepentingan dipertaruhkan, tetapi sekarang ada prioritas lain," ucap Biglia.

"Para pemain harus mengatakan bahwa sepak bola dihentikan karena kita tidak kebal virus ini," ucapnya mengakhiri.

Selain itu, sejumlah pemain Serie A juga positif terinfeksi virus corona.

Baca juga: Aksi Mulia AC Milan untuk Warga Terdampak Virus Corona

Mereka yakni Daniele Rugani (Juventus) serta tujuh pemain Sampdoria, Manolo Gabbdiadini, Omar Colley, Albin Ekdal, Antonino La Gumina, Morten Thorsbey, Fabio Depaoli, dan Bartosz Bereszynski.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Pusat Sistem Sains dan Teknik Johns Hopkins University, Amerika Serikat, Selasa (17/3/2020) siang WIB, ada 27,980 kasus pandemi virus corona di Italia dengan kasus kematian mencapai 2.158 orang.

Kabar baiknya, sebanyak 2.749 orang di Italia telah dinyatakan sembuh dari virus corona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com