Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1 Hari Ini, Persib dan Bali United Kompak Raih Kemenangan

Kompas.com - 15/03/2020, 21:06 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Persib Bandung dan Bali United sama-sama meraih kemenangan pada lanjutan pekan ketiga Shopee Liga 1 2020.

Persib Bandung meraih poin sempurna ketika menjamu PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Minggu (15/3/2020).

Sempat tertinggal lewat gol PSS yang dicetak Aaron Evans pada menit kedua, Persib kemudian bangkit untuk mengejar ketertinggalan.

Mereka membalasnya dengan dua gol yang masing-masing dicetak oleh Geoffrey Castillion (20'), dan Wander Luiz (36'), untuk memastikan kemenangan 2-1 atas PSS.

Kemenangan ini menjadi kado manis bagi Persib yang baru saja merayakan hari jadi ke-87 mereka pada Sabtu (14/3/2020).

Baca juga: Persib Vs PSS, Kemenangan Jadi Kado Manis Maung Bandung

Selain itu, tambahan tiga poin ini membuat Persib kokoh di puncak klasemen Liga 1 dengan poin sempurna, sembilan, dari tiga laga.

Sementara, PSS terhempas ke peringkat ke-16 klasemen dengan koleksi satu poin.

Kemenangan juga diraih Bali United. Klub berjulukan Serdadu Tridatu itu berhasil menaklukkan Madura United dengan skor 3-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Tiga gol pasukan Bali United dicetak oleh Melvin Platje (3', 80'), dan Willian Pacheco (34').

Sementara, satu gol balasan Madura United dicetak oleh Beto Goncalves (42').

Tambahan tiga poin ini membuat Bali United menempel ketat Persib di posisi dua dengan koleksi tujuh poin.

Baca juga: Semua Gol Persib di Liga 1 2020 Berkat Tuah Castillion-Wander Luiz

Adapun Madura United terlempar ke peringkat kedelapan dengan raihan empat poin.

Nasib kurang beruntung harus diterima PSM Makassar. Mereka hanya bermain imbang 1-1 melawan Barito Putera di kandang sendiri, Stadion Andi Mattalatta.

Juku Eja - julukan PSM - tertinggal terlebih dahulu pada menit ke-35 oleh gol Barito yang dicetak Ambrizal Umanailo.

PSM kemudian menyamakan kedudukan pada menit ke-38 lewat gol striker mereka, Giancarlo Lopes Rodriguez.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com