Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Susunan Pemain PSIS vs Arema FC, Bruno Silva dan Bauman Starter

Kompas.com - 14/03/2020, 15:35 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Pekan ketiga kompetisi Shopee Liga 1 2020 menyajikan duel PSIS Semarang vs Arema FC.

Laga PSIS vs Arema FC digelar di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, pada Sabtu (14/3/2020) sore ini.

Pelatih PSIS, Dragan Djukanovic, menurunkan tim terbaik untuk meladeni Arema FC.

Di posisi kiper, kiper utama Jandia Eka Putra dipercaya menjaga gawang PSIS.

Kemudian di sektor pertahanan, Djukanovic menurunkan Fredyan Wahyu, Wallace Costa, Abdul Rahman Abanda, dan Frendi Saputra.

Baca juga: Link Live Streaming PSIS Vs Arema FC, Kickoff 15.30 WIB

Sementara itu, lini tengah tim berjulukan Laskar Mahesa Jenar bakal dimotori duet Flavio Beck Junior dan Finky Pasamba.

Trio gelandang serang Hari Nur Yulianto, Jonathan Cantillana, dan Septian David Maulana diberi tugas untuk mendukung Bruno Silva yang diplot sebagai ujung tombak.

Dari kubu tamu, Mario Gomez selaku juru taktik Arema FC juga menurunkan komposisi pemain terbaik.

Pada pertandingan kali ini, Teguh Amiruddin dipercaya menjaga gawang Arema FC sejak menit pertama.

Empat pemain belakang, yaitu Nurdiansyah, Taufik Hidayat, Matias Malvino, dan Johan Alfarizie dipercaya menjaga lini pertahanan Singo Edan, julukan Arema FC.

Baca juga: PSIS Vs Arema FC, Dragan Djukanovic Tak Gentar Hadapi Kekuatan Lawan

Kemudian di sektor tengah, Mario Gomez memberi kepercayaan kepada Feby Eka Putra, Hendro Siswanto, dan Oh Inkyun.

Di posisi juru gedor, Jonatan Bauman dipilih menjadi starter dengan dukungan Dendi Santoso dan Kushedya Hari Yudo yang akan beroperasi dari sisi sayap.

Daftar susunan pemain PSIS vs Arema FC:

PSIS Semarang (4-2-3-1): 30-Jandia Eka Putra (PG); 46-Fredyan Wahyu, 4-Wallace Costa, 21-Abdul Rahman Abanda, 15-Frendi Saputra; 16-Finky Pasamba, 87-Flavio Beck Junior; 22-Hari Nur Yulianto,10-Jonathan Cantillana , 29-Septian David Maulana; 91-Bruno Silva

Pelatih: Dragan Djukanovic

Arema FC (4-3-3): 23-Teguh Amiruddin (PG); 26-Taufik Hidayat, 44-Nurdiansyah, 17-Matias Malvino, 87-Johan Alfarizie; 11-Feby Eka Putra, 12-Hendro Siswant0, 7-Oh Inkyun; 41-Dendi Santoso, 32-Jonatan Bauman, 99-Kushedya Hari Yudo

Pelatih: Mario Gomez

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com