Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Bintang Kemenangan Persib atas Persela, Wander Luiz Enggan Jemawa

Kompas.com - 02/03/2020, 14:05 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Wander Luiz menjadi bintang kemenangan Persib Bandung atas Persela Lamongan dalam laga perdana Shopee Liga 1 2020.

Penyerang asal Brasil itu, membukukan dua gol untuk membawa Persib menang tiga gol tanpa balas atas Persela, Minggu (1/3/2020).

Dalam itu, Wander mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-54 dan ke-69.

Wander juga turut memberikan assist untuk gol yang dibukukan duetnya di lini depan Persib, Geoffrey Castillion, pada menit ke-38.

Baca juga: Persib Bandung Vs Persela Lamongan, Nil Sorot Kelebihan Individu Pemain

Performa Wander Luiz memang menjadi pusat perhatian. Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung pun menjadi panggung pertunjukkan bagi mantan penyerang Becamex Binh Duong itu.

Wander tentu saja senang karena bisa melewati debutnya bersama Persib dengan performa gemilang dan hasil yang impresif.

Kendati begitu, Wander enggan jemawa. Menurut Wander, masih ada 33 pertandingan di kompetisi sehingga dirinya masih harus terus bekerja keras untuk konsisten memberikan kontribusi maksimal bagi Persib.

Dia tidak ingin hanya menampilkan performa gemilang pada satu pertandingan saja, namun juga pada semua laga yang akan dilakoninya bersama Persib

"Saya merasa bagus, laga pertama di liga dan bisa mencetak dua gol, saya merasa sangat senang," kata Wander Luiz.

"Tetapi ini baru awal, kami masih harus terus berlatih supaya lebih baik lagi," sambung dia, seusai laga.

Apa yang ditunjukkan Wander dalam debutnya bersama Persib menunjukkan bahwa dia mampu cepat beradaptasi dengan kultur dan atmosfer sepak bola Indonesia.

Baca juga: Persib Bandung Vs Persela Lamongan, Modal Berharga bagi Maung Bandung

Tidak banyak pemain, khususnya pemain asing yang baru kali pertama main di Indonesia, bisa langsung menunjukkan performa impresif dalam debutnya.

Wander mengungkapkan, meski baru bermain di Indonesia, dirinya sudah tahu bagaimana atmosfer sepak bola Tanah Air.

Pasalnya, saat masih berkarier di Vietnam, Wander beberapa kali sempat berhadapan dengan sejumlah kesebelasan asal Indonesia pada kompetisi Asia.

Selain itu, karakteristik gaya permainan Indonesia dan Vietnam pun tidak jauh berbeda. Diakui Wander, dua hal tersebut turut membantunya untuk bisa beradaptasi dengan kultur sepak bola Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com