Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malaysia Masters 2020, Hafiz/Gloria Lolos dan Shesar Langsung Tersingkir

Kompas.com - 08/01/2020, 11:32 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, melewati rintangan pada babak pertama turnamen bulu tangkis Malaysia Masters 2020. Mereka menyingkirkan wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich.

Dalam pertandingan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (8/1/2020), Hafiz/Gloria menang straight game 21-16, 21-19. Ini merupakan kemenangan kedua dalam rekor pertemuan dengan Mark/Isabel setelah pertemuan pertama pada Japan Open 2018.

Hasil ini membuka peluang terjadi perang saudara pada babak kedua turnamen level Super 500 tersebut.

Baca juga: Jadwal Malaysia Masters 2020, Saatnya Tunggal Putra Tampil

Hafiz/Gloria berpotensi menghadapi Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Pasangan unggulan kelima ini diprediksi bisa melewati hadangan wakil tuan rumah yang lolos dari babak kualifikasi, Man Wei Chong/Tan Pearly Koong Le.

Gim pertama berlangsung relatif mudah bagi Hafiz/Gloria. Secara keseluruhan, lawan hanya bisa menyamakan skor pada kedudukan 5-5 dan 7-7.

Selebihnya, Hafiz/Gloria selalu mengendalikan jalannya pertandingan hingga menyudahi gim pembuka dengan skor 21-16.

Gim kedua berlangsung sangat alot. Sebab, pasangan Jerman tersebut selalu unggul dalam perolehan poin, bahkan mereka sempat memimpin 9-4 hingga unggul 11-6 saat interval.

Baca juga: Malaysia Masters 2020, Kunci Kemenangan Greysia/Apriyani

Meski tertinggal cukup jauh, Hafiz/Gloria tak menyerah. Perlahan tetapi pasti, mereka mulai mendekati perolehan poin Mark/Isabel dan mampu menyamakan skor menjadi 14-14 setelah meraup empat poin secara beruntun.

Setelah itu, Hafiz/Gloria memimpin hingga skor 18-16. Pasangan Jerman sempat menyamakannya menjadi 18-18 tetapi Hafiz/Gloria kembali menjauh dan menyudahi gim kedua dengan kemenangan 21-19.

Shesar langsung angkat koper

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito.BADMINTON INDONESIA Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito.

Hasil negatif diraih pemain tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito. Pemain Pelatnas Cipayung ini harus langsung angkat koper karena ditaklukkan wakil Hongkong, Lee Cheuk Yiu.

Dalam duel berdurasi 46 menit, Shesar menyerah dua gim langsung 18-21, 16-21.

Dengan demikian, Indonesia menyisakan tiga tunggal putra dalam turnamen ini yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie dan Tommy Sugiarto. Mereka juga akan bertandingan hari ini.

Anthony, yang merupakan unggulan kedelapan, akan melawan pemain China, Huang Yu Xiang. Tommy menantang unggulan kelima dari Denmark, Viktor Axelsen, dan Jonatan (unggulan keenam) ditantang wakil tuan rumah, Liew Daren.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com