Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Raih Ballon d'Or 2019, Ronaldo Sabet Pemain Terbaik Serie A 2018-2019

Kompas.com - 03/12/2019, 10:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, gagal menambah koleksi gelar Ballon d'Or pada tahun ini.

Kepastian itu didapat setelah ia hanya menempati posisi ketiga pada malam penganugerahan gelar pemain terbaik dunia di Theatre du Chatelet, Paris, Perancis, Senin (2/12/2019) atau Selasa dini hari WIB.

Urutan pertama diduduki megabintang Barcelona, Lionel Messi, kemudian disusul bek Liverpool, Virgil Van Dijk.

Kendati gagal meraih Ballon d'Or 2019, Ronaldo dianugerahi pemain sekaligus penyerang terbaik Serie A untuk musim 2018-2019 pada saat bersamaan.

Oleh karena itu, ia lebih memilih hadir dalam acara penghargaan pemain terbaik Serie A yang diadakan di Milan, Italia.

Baca juga: Daftar 10 Besar Ballon dOr 2019, Liverpool Mendominasi

Ronaldo pun tak lupa berterima kasih kepada siapa saja yang memilihnya sebagai pemain terbaik kasta tertinggi Liga Italia tersebut.

"Saya berterima kasih untuk siapa pun yang memilih saya dan berharap tahun depan akan sama," ucap Ronaldo, dikutip dari Football Italia.

"Saya akan berusaha berbicara bahasa Italia dan saya bangga terpilih menjadi penyerang terbaik Italia," kata kapten timnas Portugal itu.

Namun demikian, ia mengaku Serie A adalah liga yang sulit.

"Setelah dua musim di Italia, saya bisa mengatakan ini adalah liga yang sangat sulit," tutur Ronaldo.

Ronaldo bergabung ke Juventus pada Juli 2018.

Sejauh ini, penyerang 34 tahun itu sudah melesakkan 27 gol dari 42 penampilannya di Serie A.

Akan tetapi, dihimpun Transfermarkt, catatan gol Ronaldo di kompetisi domestik dalam tiga musim terakhir cenderung menurun.

Baca juga: Megan Rapinoe Raih Gelar Ballon dOr Wanita 2019

Pada musim 2017-2018, saat masih memperkuat Real Madrid, Ronaldo hanya membutuhkan rerata 82,2 menit untuk mencetak satu gol di La Liga.

Beralih ke musim selanjutnya, ketika bergabung Juventus, ia membutuhkan rerata 128 menit untuk membukukan satu gol di Serie A.

Adapun pada musim ini, Ronaldo sudah bermain selama 955 menit di Serie A dan mencetak enam gol.

Artinya, ia membutuhkan rerata 159 menit untuk mencetak satu gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com