Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebut Olimpiade Penuh Misteri, Liliyana Natsir: Indonesia Punya Peluang Beri Kejutan

Kompas.com - 22/11/2019, 10:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan pebulu tangkis ganda campuran, Liliyana Natsir, angkat bicara mengenai peluang Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.

Liliyana mengatakan bahwa peluang Indonesia ada di sektor ganda putra dengan prestasi yang ditunjukkan oleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

"Peluang sudah pasti ada di ganda putra. Prestasi sangat stabil. Ada Marcus/Kevin, The Daddies, sana Fajar/Rian. Siapapun yg nanti lolos, saya rasa mereka punya kans besar," ucap Liliyana Natsir.

Baca juga: Daftar 23 Pemain Indonesia U-20 All Stars untuk Laga Kontra Inter Milan dan Real Madrid

Peraih medali emas ganda campuran Olimpiade Rio tersebut juga mengatakan bahwa ada dua sektor yang bisa beri kejutan.

Dia menyebut tunggal putra dan ganda campuran.

"Bisa dari tunggal putra atau ganda campuran. Itu realitas yang saya lihat," lanjutnya saat ditemui di Hotel Pullman, Jakarta, Kamis (21/11/2019).

Liliyana mengatakan bahwa Olimpiade sebuah misteri.  Dia menyebutkan tidak serta merta pebulu tangkis dengan ranking tertinggi bisa jadi juara Olimpiade.

"Karena saya bilang Olimpiade itu misteri ya. Jadi nggak harus yang ranking yang jadi juara," ucapnya menambahkan.

Saat Olimpiade Rio 2016 lalu, Liliyana mengatakan bahwa pasangan China, Zhang Nan/Zhao Yunlei adalah yang diunggulkan karena prestasinya jelang Olimpiade.

Namun, kegigihan Liliyana Natsir/Tontowi Ahmad mampu mematahkan mimpi pasangan asal China tersebut.

"Siapapun itu, bisa jadi juara di Olimpiade", lanjutnya.

Liliyana Natsir berhasil meraih medali emas ganda campuran di Olimpiade Rio 2016.

Kala itu, dia berpasangan dengan Tontowi Ahmad.

Pebulu tangkis Indonesia masih memiliki peluang untuk mengumpulkan poin agar bisa lolos kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.

Penghitungan poin akan berakhir di bulan April 2020 saat turnamen Kejuaraan Asia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com