Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/11/2019, 05:47 WIB
Mochamad Sadheli ,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dua negara memastikan diri lolos ke babak putaran final Euro 2020 dan bergabung dengan 17 kontestan lainnya.

Keduanya yakni Swiss dan Denmark yang harus berjuang hingga pertandingan terakhir di Grup D Kualifikasi Euro 2020.

Swiss menang telak dari tuan rumah, Gibraltar, dengan skor 6-1.

Laga Gibraltar vs Swiss tersbut berlangsung pada Senin (18/11/2019) atau Selasa dini hari WIB di Stadion Victoria.

Enam gol Swiss dicetak oleh lima pemain berbeda, di antaranya Cedric Itten (10', 84'), Ruben Vargas (50'), Christian Fassnacht (57'), Loris Benito (75') dan Granit Xhaka (86').

Baca juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Euro 2020, Swiss dan Denmark Lolos

Sementara satu gol penghibur dari tuan rumah disarangkan oleh Reece Styche pada menit ke-74.

Dengan kemenangan itu, Swiss berhak melaju ke babak selanjutnya dengan status juara grup.

Swiss berada di puncak Grup D Kualifikasi Euro 2020 dengan mengumpulkan 17 poin dari delapan pertandingan.

Sedangkan tim kedua yang menyusul langkah Swiss adalah hasil pertandingan Irlandia vs Denmark pada waktu yang sama di Stadion Aviva.

Irlandia tidak bisa memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah setelah laga berakhir imbang 1-1 kontra Denmark.

Baca juga: Spanyol Vs Rumania, Matador Tak Terkalahkan di Kualifikasi Euro 2020

Satu poin yang didapat Denmark membuat langkahnya melaju ke putaran final Euro 2020.

Secara keseluruhan, jumlah peserta Euro 2020 adalah 24 tim. Artinya, masih ada lima slot yang tersisa.

Satu slot akan diperebutkan lewat laga terakhir Grup E antara Wales vs Hungaria.

Hungaria saat ini berada di urutan kedua setelah Kroasia dengan mengumpulkan 12 poin. Sedangkan Wales ada di posisi ketiga dengan raihan 11 poin.

Kemudian, empat slot lainnya bakal ditentukan lewat babak playoff Euro 2020.

Baca juga: Italia Vs Armenia, Rekor, 9 Gol dari 7 Pemain Berbeda

Berikut 19 kontestan di putaran final Euro 2020 hingga Selasa (19/11/2019):

1. Belgia
2. Italia
3. Rusia
4. Polandia
5. Ukraina
6. Spanyol
7. Turki
8. Perancis
9. Inggris
10. Rep. Ceko
11. Finlandia
12. Swedia
13. Kroasia
14. Austria
15. Belanda
16. Jerman
17. Portugal
18. Swiss
19. Denmark

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com