Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Hong Kong Open 2019, Jonatan Christie Vs Anthony Ginting

Kompas.com - 16/11/2019, 18:40 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Salah satu pertandingan semifinal Hong Kong Open 2019 mempertemukan dua pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, yakni Jonatan Christie vs Anthony Sinisuka Ginting.

Pertandingan semifinal Hong Kong Open 2019 antara Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting diperkirakan akan berlangsung pada pukul 19.45 WIB.

Dengan laga tersebut, Indonesia pun dipastikan memiliki satu wakil tunggal putra pada final Hong Kong Open 2019.

Baca juga: Timnas U-23 Indonesia Vs Iran, Babak Pertama Berakhir Imbang 1-1

Pertandingan Jonatan vs Anthony bisa disaksikan melalui link live streaming resmi Hong Kong Open 2019 yang tersedia pada akhir artikel.

Sebelumnya, Jonatan Christie lolos ke semifinal seusai menang dua gim 21-15, 21-13 atas wakil Denmark, Anders Antonsen, Jumat (15/11/2019).

Sementara itu, perjalanan Anthony Sinisuka Ginting ke babak semifinal dengan menaklukkan Chou Tien Chen (Taiwan).

Setelah harus bermain hingga babak rubber, Anthony menang 8-21, 21-19, 21-13 atas Chou untuk bertemu Jonatan pada babak semifinal.

Anthony dan Jonatan sebelumnya sudah bertemu lima kali sejak 2017. Hasilnya, Jonatan unggul rekor head-to-head dengan mengantongi tiga kemenangan.

Kemenangan Jonatan Christie atas Anthony Sinisuka Ginting juga pernah terjadi pada Hong Kong Open 2018 lalu.

Jojo yang merupakan panggilan dari Jonatan Christie mengandaskan perlawanan Ginting dengan dua gim, yakni 21-15, 25-23.

Keduanya terakhir kali bertemu pada final Australian Open 2019, Juni lalu. Baik Anthony maupun Jonatan bermain ngotot sehingga laga berlanjut ke rubber game.

Sekali lagi, Jojo menunjukkan keunggulannya atas rekan kompatriotnya, tetapi dengan tiga gim, yakni 21-17, 13-21, 21-14.

Baca juga: Menpora Tak Masalah Timnas U-23 Pakai Pemain Senior di SEA Games 2019

Kini, mereka harus dipertemukan kembali dalam Hong Kong Open 2019 meski hanya bertemu di babak semifinal.

Pemenang laga derbi Indonesia ini akan bertemu pemenang partai antara Kidambi Srikanth (India) dan wakil tuan rumah, Lee Cheuk Yiu.

Berikut ini link live streaming untuk pertandingan Jonatan Christie vs Anthony Sinisuka Ginting:

LINK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com