Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Hong Kong Open 2019, Ketut/Tania Tembus Babak Kedua

Kompas.com - 13/11/2019, 14:34 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia, Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah, berhasil melaju ke babak kedua Hong Kong Open 2019.

Duet Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah melewati hadangan wakil Taiwan, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun, pada babak pertama Hong Kong Open 2019.

Bertanding di Hong Kong Coliseum, Rabu (13/11/2019), Ketut/Tania berhasil mengalahkan Chang/Yang dengan skor akhir 21-16, 21-11 dalam tempo 29 menit.

Dengan hasil ini, Ketut/Tania menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang masih tersisa pada nomor ganda putri.

Baca juga: Hong Kong Open 2019, Indonesia Pastikan Satu Tiket Ganda Putra di Perempat Final

Sebelumnya, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto dan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta tersisih lantaran kalah dari masing-masing lawannya.

Jalannya pertandingan

Pertandingan pada gim pertama berjalan ketat, saat kedua pasangan ganda putri tersebut saling berbagi angka hingga sebanyak tiga kali.

Pasangan Ketut/Tania berhasil mengambil alih momentum dengan merebut lima poin beruntun untuk unggul 8-3 atas Chang/Yang.

Kendari sempat satu kali tertahan, Ketut/Tania berhasil merebut interval gim pertama dengan keunggulan 11-5 atas Chang/Yang.

Baca juga: Hasil Hong Kong Open 2019, Jonatan Christie Lolos ke Babak Kedua

Selepas jeda, Ketut/Tania masih tampil dominan dengan melancarkan serangan-serangannya untuk membongkar pertahanan wakil Taiwan itu.

Pasangan Ketut/Tania semakin berada di atas angin setelah mampu unggul sembilan angka atas Chang/Yang dengan skor 19-10.

Namun, Chang/Yang perlahan-lahan mampu mendekati perolehan angka wakil Indonesia itu dengan membukukan enam poin beruntun.

Ketut/Tania tak terpengaruh oleh hal itu dan tetap mampu tampil solid sebelum akhirnya berhasil merebut gim pertama dengan keunggulan 21-16 atas Chang/Yang.

Ketut/Tania langsung tancap gas pada gim kedua dengan membukukan tiga poin beruntun untuk membuat jarak dengan Chang/Yang.

Chang/Yang sempat memberikan ancamannya dengan mendekati perolehan angka Ketut/Tania dengan skor 2-4.

Tak berselang lama, Ketut/Tania kembali menunjukkan dominasinya dalam laga tersebut dengan membukukan enam poin beruntun untuk unggul 10-2.

Setelah dua kali tertahan, Ketut/Tania berhasil merebut interval kedua dengan keunggulan 11-4 atas Chang/Yang.

Baca juga: Hong Kong Open 2019, Ruselli Hartawan Andalkan Kesabaran

Sempat mendapatkan perlawanan dari Chang/Yang sesaat setelah jeda interval, Ketut/Tania kembali membuat jarak dengan menorehkan dua poin beruntun.

Ketut/Tania semakin nyaman memainkan pola permaianannya setelah unggul sembilan angka atas Chang/Yang dengan skor 18-9.

Tanpa kesulitan berarti, Ketut/Tania berhasil menghentikan perlawanan Chang/Yang pada gim kedua dengan skor akhir 21-11. (Agung Kurniawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com