KOMPAS.com - Jadwal Liga 1 hari ini terdapat dua laga yang akan bermain. Kedua laga itu adalah Persija Jakarta vs Borneo FC dan Persipura Jayapura Vs Bali United, Senin (11/11/2019).
Uniknya, kedua laga tersebut berstatus pertandingan tunda.
Persija akan menjamu Borneo FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Sepak mula laga ini dijadwalkan akan berlangsung pukul 15.30 WIB.
Laga Persija vs Borneo FC ini seharusnya digelar pada Minggu (6/10/2019). Pertandingan tersebut tidak bisa digelar karena tidak mendapat surat izin keamanan dari pihak kepolisian.
Persija membutuhkan kemenangan pada laga nanti untuk bisa mengatrol posisi di papan klasemen.
Saat ini, Persija selaku juara bertahan Liga 1 berada di urutan 13 dengan koleksi 28 poin dari 25 laga.
Namun, misi meraih kemenangan Persija tidak akan mudah karena Borneo FC sedang dalam tren yang positif.
Baca juga: Persija Vs Borneo FC, Tim Tamu Usung Misi Ganti Poin yang Hilang
Skuad asuhan Mario Gomez itu baru saja meraih dua kemenangan beruntun.
Hal itu membuat Borneo FC nyaman bertengger di peringkat keempat klasemen dengan koleksi 42 poin dari 26 laga.
Meski terpaut jarak yang cukup jauh, Mario Gomez tidak mau sesumbar akan menang karena yang dihadapi Borneo FC adalah Persija dan para pendukungnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.