BOGOR, KOMPAS.com - Rahmad Darmawan menilai timnya kurang diuntungkan jelang pertandingan PS Tira Persikabo vs Persebaya Surabaya, Sabtu (9/11/2019).
Pelatih PS Tira Persikabo, Rahmad Darmawan, sedikit mengkritik masalah penundaan jadwal pertandingan Persebaya Surabaya melawan PSM Makassar yang harusnya digelar Sabtu, 2 November lalu.
RD, begitu Rahmad biasa disapa, menilai Persebaya Surabaya mendapatkan banyak keuntungan imbas dari laga tunda tersebut.
“Persebaya surabaya diberikan keuntungan," beber Rahmad Darmawan jelang laga PS Tira Persikabo vs Persebaya Surabaya.
Baca juga: Jadwal Liga 1 2019 Pekan ke-28, Banyak Tim Main Lebih dari Satu Kali
"Pertama dengan waktu jeda istirahat yang lebih panjang, kedua saya tidak tahu seperti apa akumulasi yang mereka punya. Apakah gugur atau terus diteruskan dalam laga ini,” ucap mantan pelatih Sriwijaya FC tersebut.
Untuk poin pertama yang disebutkan RD jelas, Persebaya mendapatkan lebih banyak waktu untuk istirahat dan mempersiapkan diri.
Jika dihitung dari pertandingan terakhir Bajul Ijo memiliki waktu kurang lebih 10 hari. Sementara Tira Persikabo hanya memiliki waktu lima hari saja.
Sedangkan untuk poin kedua masalah akumulasi kartu juga mengundang polemik.
Pasalnya, ada sejumlah pemain Persebaya yang harusnya tidak diperkenankan main karena akumulasi kartu.
Baca juga: Tira-Persikabo Vs Persebaya, Aji Santoso Terancam Tanpa 7 Pemain
Namun, kabar terakhir menyebut Persebaya Surabaya tetap bisa menurunkan pemain yang disanksi akumulasi kartu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.