SURABAYA, KOMPAS.com - Persebaya Surabaya terancam krisis pemain pada laga pekan ke-27 Liga 1 2019 melawan Tira-Persikabo, Sabtu (9/11/2019) di Stadion Pakansari, Bogor.
Pasalnya, ada tujuh pemain Persebaya yang diragukan bermain di laga itu.
Laga melawan Tira-Persikabo menjadi momen penting bagi Persebaya.
Sebab, tim berjuluk Bajul Ijo tersebut sedang mencari momen bangkit. Persebaya tidak pernah menang dalam enam laga terakhir.
Selain itu, laga kontra Tira-Persikabo juga menjadi momen kembalinya Aji Santoso.
Pelatih berusia 49 tahun punya ikatan emosional yang kuat dengan Persebaya karena pernah membela klub pada masa lalu.
Baca juga: Penundaan Laga Persebaya Vs PSM Bisa Timbulkan Efek Domino di Liga 1
Hanya, Persebaya berada dalam tantangan yang berat. Sejumlah pemain diprediksi akan absen, baik karena cedera maupun dipanggil timnas Indonesia.
Siapa saja pemain yang berpeluang absen? Simak selengkapnya di bawah ini.
1. Rachmat Irianto, Osvaldo Haay, dan Supriadi
Ketiga pemain muda Persebaya Surabaya absen karena panggilan timnas Indonesia.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.