Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juergen Klopp Bingung dengan Cara Kerja VAR

Kompas.com - 03/11/2019, 20:41 WIB
Faishal Raihan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Juergen Klopp, dibuat bingung dengan penggunaan VAR pada laga Aston Villa vs Liverpool di Villa Park, Sabtu (2/11/2019) malam.

Pada laga tersebut, Aston Villa unggul terlebih dahulu pada menit ke-21 lewat sepakan Mahmoud Trezeguet yang memanfaatkan umpan tendangan bebas John McGinn.

Liverpool sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-28. Umpan silang Sadio Mane dari sisi kanan pertahanan Aston Villa dikonversi menjadi gol oleh Roberto Firmino.

Baca juga: Aston Villa Vs Liverpool, Sadio Mane Bawa The Reds Menang Dramatis

Namun, gol tersebut kemudian dianulir karena hakim garis telah mengangkat bendera offside.

Wasit yang bertugas pada saat itu, Martin Atskinson, sempat berkonsultasi dengan perangkat pertandingan yang bertugas di ruangan Video Assistant Referee (VAR).

Akan tetapi, wasit tetap pada keputusannya membatalkan gol Firmino.

Keputusan itu pun dinilai mengandung kontroversi.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini

Pasalnya, setelah melihat tayangan ulang dengan sedikit sentuhan teknologi, Firmino sekilas berdiri dalam posisi onside, hanya bagian ketiaknya saja yang sedikit lebih maju dari pemain terakhir Aston Villa.

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, sampai merasa bingung dengan keputusan wasit dan VAR dalam laga tersebut.

"Saya tidak ingin membesar-besarkannya, saya hanya ingin ada penjelasan mengenai hal itu, dan saya tidak menuduh ada yang sengaja melakukannya," ujarnya, seperti dikutip dari Goal, Minggu (3/11/2019).

Baca juga: Man City Vs Southampton, Dwigol Sergio Aguero Menangkan The Citizens

"Kami harus memastikan bahwa sistem baru ini bisa membantu pertandingan, bukan malah menghadirkan kebingungan," kata Klopp.

Klopp juga merasa VAR tidak digunakan dengan baik ketika wasit tetap bergeming ketika Divock Origi dilanggar di kotak penalti dan sepakan Alex Oxlade-Chamberlain yang mengenai tangan bek Aston Villa, Matt Targett.

"Wasit tidak meniup peluit dan VAR tidak mengatakan apapun, itu jelas penalti menurut saya," tutur Klopp.

"Tetapi saya tidak ingin mempermasalahkan itu, terkadang VAR menguntungkan Anda, terkadang juga merugikan Anda," ucap Klopp.

Baca juga: Bournemouth Vs Man United, Gol Joshua King Benamkan Setan Merah

Liverpool akhirnya bisa membalikkan kedudukan menjadi 2-1 melalui gol Andy Robertson dan Sadio Mane, 10 menit menjelang laga berakhir.

Kemenangan itu membuat Liverpool semakin kokoh di puncak klasemen Liga Inggris dengan koleksi  31 poin dari 11 laga, unggul enam poin atas Manchester City yang ada di peringkat kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com