Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

VIDEO - Cuplikan Pertandingan Liga 1 2019 Arema FC Vs PSM Makassar

Kompas.com - 02/10/2019, 20:54 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Arema FC menang 2-0 atas PSM Makassar pada lanjutan pekan ke-22 liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (2/10/2019).

Dua gol kemenangan tim Singo Edan masing-masing disumbangkan oleh Sylvano Comvalius (64') dan Muhammad Rafli (72').

Kemenangan ini sekaligus memutus rekor Arema FC yang tidak pernah menang atas PSM Makassar dalam dua musim ke belakang.

Baca juga: Arema FC Vs PSM, Singo Edan Menang Setelah Dua Tahun

Jalannya pertandingan

PSM Makassar yang bertatus sebagai tim tamu justru tampil menggebrak pada awal-awal babak pertama.

Muhammad Rahmat yang diduetkan dengan Ezra Walian di lini depan melakukan sepakan ke arah gawang Arema FC.

Namun, bola masih bisa diamankan oleh kiper Arema FC Kartika Ajie.

Dua menit berselang, tiga peluang sekaligus didapatkan PSM.

Tetapi, sungguh disayangkan, tiga peluang tersebut belum ada yang berbuah gol.

Baca juga: Jadwal Liga 1 2019, 2 Laga Pekan Ke-22 Alami Penundaan

Baru memasuki menit ke-15, Arema mulai keluar dari tekanan tim Juku Eja.

Makan Konate mendapat peluang emas melalui situasi bola mati pada menit ke-16.

Sepakan Konate mengarah ke gawang, tetapi bola masih bisa diamankan kiper PSM, Hilman Syah.

Konate kembali mendapatkan peluang semenit menjelang babak pertama berakhir.

Namun, lagi-lagi, Hilman Syah bisa tampil gemilang dengan menangkap tendangan keras Konate dari dalam kotak penalti.

Sejumlah peluang mampu dihasilkan kedua tim pada babak pertama, namun tak satupun yang berbuah gol.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com