Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Haruskah Tribune SUGBK Kembali Dipagari seperti Kandang Hewan Buas?

Kompas.com - 07/09/2019, 11:40 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kericuhan pecah saat berlangsungnya laga Indonesia vs Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).

Kericuhan dalam laga Indonesia vs Malaysia terjadi saat pertengahan babak kedua yang membuat pertandingan terhenti.

Kericuhan terjadi dipicu ulah oknum suporter Indonesia yang menempati tribune sisi selatan.

Satu per satu dari mereka turun ke pinggir lapangan dan berlari ke arah suporter Malaysia yang menempati tribune sisi barat daya.

Pantauan di lokasi, ada beberapa oknum suporter yang bahkan sudah sampai ke tribune suporter Malaysia, meski langsung dihalau oleh aparat sebelum mereka melakukan kekerasan.

Tak terbayangkan apa yang akan terjadi jika jumlah suporter yang turun ke pinggir lapangan semakin banyak dan aparat tak sanggup menanganinya?

Kejadian seperti Tragedi Heysel yang terjadi di Eropa tahun 1986 mungkin saja terjadi.

Untungnya, aparat yang berjaga di pinggir lapangan masih sigap menghalau massa dan mencegah terjadinya bentrokan.

Baca juga: Syed Saddiq: Malaysia dan Indonesia Akan Tetap Bersama

Pagar Pembatas di SUGBK

Kejadian kericuhan di laga Indonesia vs Malaysia ini mengingatkan kembali mengenai betapa mudahnya pagar tribune SUGBK yang sekarang dipanjat dan bahkan dirobohkan oleh suporter.

Pascadirenovasi untuk Asian Games 2018, wajah SUGBK memang lebih modern, tak terkecuali pagar pembatas tribune.

Pagar tribune SUGBK yang sekarang menggunakan sekat kaca yang membuat penonton masih nyaman menyaksikan pertandingan.

"Kalau pagar yang lama kan penonton harus mengintip di sela-sela kawat. Kalau yang sekarang mereka tetap bisa menyaksikan pertandingan dari balik kaca," kata Kepala Pengelola GBK, Winarto kepada Kompas.com, Sabtu (7/9/2019).

Meski lebih modern, pagar tribune SUGBK yang sekarang lebih mudah roboh.

Sejak diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada awal Januari 2018, pengelola SUGBK mencatat sudah ada tiga kasus robohnya pagar tribune SUGBK akibat ulah suporter.

Baca juga: Menpora Malaysia soal Rusuh Suporter Indonesia: Kita Pastikan Keadilan Itu Ada...

Pendukung Timnas Indonesia memberikan dukungan saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (5/9/2019). Tim nasional Indonesia menelan kekalahan dari Malaysia dengan skor 2-3.KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG Pendukung Timnas Indonesia memberikan dukungan saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (5/9/2019). Tim nasional Indonesia menelan kekalahan dari Malaysia dengan skor 2-3.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com