Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Pelatih Kalteng Putra soal Mantan

Kompas.com - 01/09/2019, 07:50 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi


PAMEKASAN, KOMPAS.com - Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira, akan berhadapan dengan mantan klub yang dilatihnya musim lalu, Madura United, pada Minggu (1/9/2019) malam.

Ia akan kembali bertanding di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan.

Gomes pernah melatih Madura United dalam dua periode.

Selain tahun lalu, pelatih asal Brasil itu pernah menangani Slamet Nurcahyo dkk selama setengah musim.

Gomes juga sempat menangani Madura sejak tahun 2016 sampai awal musim 2018.

Baca juga: Jadwal Liga Italia Malam Ini, Derbi Ibu Kota: Lazio Vs Roma

Berhadapan dengan Madura United tentu sudah tak asing bagi Gomes.

Tapi, pelatih 56 tahun itu mengaku tak tahu-menahu tentang kekuatan Laskar Sape Kerab musim ini. 

“Saya sudah cukup lama tidak tahu perkembangan (Madura). Tapi saya lihat mereka bermain dengan beberapa pemain baru dengan cara yang berbeda karena ada pelatih baru yang berbeda dengan saya,” kata Gomes.

Komposisi pemain Madura United mayoritas berbeda dengan musim lalu.

Banyak pemain andalan Madura United seperti Andik Vermansah, Aleksandar Rakic, Muhammad Ridho atau Jaimerson Xavier merupakan nama-nama baru.

Meski begitu, Gomes tetap percaya diri dengan kekuatan timnya.

Menurutnya, beberapa mantan pemain Madura United di Kalteng Putra, seperti Patrich Wanggai malah termotivasi ketika tampil di Madura.

“Persiapan tim saya sudah 100 persen untuk hadapi Madura sekarang. Saya yakin pemain saya siap bertanding dan bisa atasi madura meskipun di kandang sendiri,” kata Gomes.

Patrich Wanggai sendiri tak menganggap laga melawan Madura United terlampau spesial.

Sebelumnya ia pernah membela Madura di tahun 2016 ketika masih bertanding di ISC A. 

“Di sepakbola wajar (pindah-pindah klub). Saya rasa karena saya di Kalteng maka saya harus buat yang terbaik untuk tim saya sekarang,” ucap Wanggai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com