Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs PSS, Makna Selebrasi Tutup Sebelah Mata Erwin Ramdani

Kompas.com - 31/08/2019, 06:45 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Erwin Ramdani menjadi pahlawan kemenangan Persib Bandung atas PSS Sleman.

Gol semata wayangnya pada menit akhir pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (30/8/2019), itu sukses membawa Persib menang 1-0 atas PSS.

Erwin bersyukur bisa memberikan kontribusi besar bagi kemenangan Persib pada laga pekan ke-17 Liga 1 2019.

Dengan golnya itu, dia tidak hanya membawa Persib menutup putaran pertama Liga 1 2019 dengan kemenangan, tetapi juga membantu Persib mengakhiri paceklik kemenangannya dalam tujuh laga terakhir.

Baca juga: Klasemen Liga 1 2019, Persib Naik 2 Peringkat Setelah Menang atas PSS

"Saya mengucapkan terima kasih kepada pelatih yang sudah memberikan kesempatan untuk menunjukan kemampuan saya dan mewujudkan impian saya untuk mencetak gol bagi Persib," kata Erwin, seusai pertandingan.

Ada hal menarik dari gol yang dicetak Erwin dalam pertandingan tersebut.

Bukan soal prosesnya, atau waktu terjadinya gol tersebut yang dibukukan pada menit akhir, melainkan soal selebrasi yang dilakukan Erwin setelah mencetak gol. 

Usai menjebol gawang PSS, Erwin berlari ke pinggir lapangan dan melakukan selebrasi dengan menutup sebelah matanya.

Baca juga: VIDEO - Cuplikan Persib Vs PSS, Gol Erwin Ramdani Menangkan Maung Bandung

 

Itu adalah selebrasi yang pernah dilakukan bintang Liverpool FC, Roberto Firmino, saat menjebol gawang Paris Saint-Germain pada matchday pertama Grup C Liga Champions 2018-2019.

Selebrasi tersebut dilakukan Firmino karena mata kirinya sempat tidak bisa melihat setelah tercolok jari bek Tottenham Hotspur, Jan Vertonghen, pada laga sebelumnya di Liga Inggris.

Akan tetapi, berbeda dengan Firmino, Erwin punya alasan melakukan selebrasi tersebut.

Menurut dia, itu sebagai pembuktian dirinya layak berseragam Persib.

Baca juga: Hasil Persib Vs PSS, Maung Bandung Tekuk Super Elang Jawa

Performa Erwin dianggap kurang memuaskan, beberapa kali penampilannya disorot negatif oleh Bobotoh.

Namun, dengan gol tersebut, Erwin ingin membuktikan diri bahwa dirinya akan memberikan semua kemampuan terbaiknya untuk Persib, klub kebanggaannya sejak kecil.

"Saya hanya ingin menunjukkan kepada semua orang, saya akan bekerja keras di sini. Saya tahu jika saya banyak kekurangan, tetapi saya akan bekerja keras untuk memberikan yang terbaik bagi Persib," kata Erwin. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com