KOMPAS.com - Dua kartu merah mewarnai laga Guadalajara vs Atletico Madrid dalam pertandingan International Champions Cup (ICC) 2019 pada Rabu (24/7/2019).
Dalam pertandingan di Stadion Globe Life Park, Texas, AS, itu, Atletico Madrid menang adu penalti atas Guadalajara (5-4) setelah pada waktu normal kedua tim bermain imbang 0-0.
Pada laga tersebut, masing-masing tim mendapat kartu merah.
Atletico Madrid harus bermain dengan 10 pemain sejak babak pertama, tepatnya pada menit ke-24, setelah Marcos Llorente dikartu merah.
Baca juga: Atletico Madrid Rekrut Kieran Trippier
Sementara itu, Guadalajara juga mendapat kartu merah setelah pemainnya, Carlos Villanueva, terkena kartu kuning kedua pada menit ke-61.
Hingga waktu normal berakhir, kedudukan 0-0 sehingga laga berlanjut ke babak adu penalti.
Pada adu penalti ini, Atletico Madrid unggul dengan skor 5-4.
Baca juga: Joao Felix Pakai Nomor Legendaris di Atletico Madrid
Sebelumnya, pada laga lain International Champions Cup, Bayern Muenchen berhasil menang 1-0 atas AC Milan.
Satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut dicetak Leon Goretzka (45+3').
Baca juga: Bayern Vs Milan, Gol Goretzka Jadi Pembeda di ICC 2019
Selain itu, Real Madrid memenangi adu penalti atas Arsenal (3-2) pada pertandingan International Champions Cup (ICC) 2019 di FedEx Field, Maryland, Amerika Serikat, Selasa (23/7/2019) atau Rabu pagi WIB.
Adu penalti dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 2-2 selama 90 menit.