Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PS Tira Vs Persija, Kata Panpel soal Ancaman Boikot Jakmania

Kompas.com - 15/07/2019, 18:21 WIB
Alsadad Rudi,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

CIBINONG, KOMPAS.com - Suporter Persija Jakarta, The Jak Mania, kemungkinan besar akan melakukan aksi boikot.

Mereka tidak hadir saat pertandingan Persija Jakarta kontra PS Tira Persikabo pada pekan kesembilan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (15/7/2019).

Aksi boikot yang dilakukan The Jak Mania karena harga tiket yang ditetapkan Panpel Tira Persikabo kemahalan.

Panpel Tira Persikabo menempatkan The Jak Mania di tribune Timur Stadion Pakansari dengan harga tiket dibanderol Rp 100.000.

Sebelumnya, dalam dua musim terakhir, The Jak Mania hanya mengeluarkan uang Rp 50.000 ketika menyaksikan laga Persija Jakarta melawan Tira Persikabo.

Dua musim lalu The Jak Mania bisa mendapatkan harga tiket yang murah karena Tira Persikabo masih bernama PS TNI.

Sekarang, setelah tim itu merger dengan Persikabo Kabupaten Bogor dan berganti nama menjadi Tira Persikabo, suporternya membeludak.

Para pendukung Tira Persikabo, yakni Kabomania dan UPCS, akan menempati tribune Utara dan Selatan dalam laga nanti.

Baca juga: Curi Poin di Markas Persija, Persib Percaya Diri Lawan Kalteng Putra

Aksi boikot yang dilakukan The Jak Mania mengundang komentar dari Direksi Tira Persikabo, Rhendy Arindra.

Ia mengatakan harga tiket tersebut sudah keputusan manajemen Tira Persikabo dari awal musim untuk pertandingan bertajuk bigmatch.

"Harga tiket tersebut bukan hanya untuk melawan Persija Jakarta saja, tetapi juga berlaku saat laga lawan Persib Bandung, Arema FC, dan Persebaya Surabaya," kata Rhendy Arindra.

Rhendy Arindra mengaku sebenarnya panpel Tira Persikabo tidak menaikan harga tiket untuk lawan Persija Jakarta.

Sebab, dari awal musim harga tiket pertandingan Tira Persikabo memang dibanderol seperti itu.

Untuk tribune Utara dan Selatan, panpel Tira Persikabo menjual dengan harga Rp 50.000.

Lalu untuk tribune Timur dibanderol Rp 100.000, VIP Rp 150.000, dan VVIP Rp 250.000.

Baca juga: Persija Jalin Kerja Sama dengan Klub Liga Jepang

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com