Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hattrick untuk Persela, Alex Dos Santos Pilih Merendah

Kompas.com - 12/07/2019, 13:00 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

 

LAMONGAN, KOMPAS.com - Persela Lamongan mengalahkan Kalteng Putra dengan skor 3-0 pada laga pekan ke-8 Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Kamis (11/7/2019) malam.

Kemenangan ini tidak lepas dari performa apik Alex dos Santos Goncalves.

Pemain asal Brasil itu memborong tiga gol untuk kemenangan Persela atas Kalteng Putra. Dia mencetak gol pada menit ke-39, ke-45, dan ke-63.

Hattrick Alex sekaligus mengantatkan Laskar Joko Tingkir meraih kemenangan perdana pada kompetisi musim 2019 ini.

Meskipun tampil sebagai bintang kemenangan Persela, Alex justru merendah. Dia menilai semua yang terjadi karena permainan kolektif tim Persela. 

"Saya merasa sangat baik. Saya merasa sangat senang. Tapi yang paling penting adalah kami mendapatkan kemenangan perdana," buka Alex.

"Saya tidak bisa berbuat apa pun jika sendirian. Teman-teman selalu membantu saja dan kami bermain bersama dan selalu kompak. Itulah alasan mengapa kita menang hari ini," sambung pemain berusia 29 tahun tersebut.

Baca juga: Persela Vs Kalteng Putra, Nil Maizar Syukuri Kemenangan Perdana Timnya

Meskipun begitu, Alex tidak merasa kaget dengan torehan hattrick ke gawang Kalteng Putra.

Sebab, mantan pemain Internacional tersebut selalu memiliki rasa percaya diri akan mencetak gol setiap kali masuk ke lapangan.

"Ya, tentu sebelum masuk ke lapangan saya selalu berkata pada diri sendiri bahwa saya akan mencetak gol dan saya ingin cetak gol. Tuhan membantu saya dan terima kasih banyak atau itu semua," kata dia.

Baca juga: Persela Vs Kalteng Putra, Hattrick Jadi Pembuktian Alex dos Santos

Alex kini berada di puncak daftar top skor sementara Liga 1 2019 dengan koleksi enam gol. Dia unggul satu gol atas pemain PS Tira Persikabo Ciro Henrique.

 

Jadwal Liga 1 2019 berikutnya

Jumat (12/7/2019) ini, akan ada dua pertandingan Liga 1 yang bergulir.

Pada jadwal pertandingan sore, mempertemukan Semen Padang vs Arema FC di Stadion H. Agus Salim.

Berdasarkan jadwal siaran langsung di Indosiar, pertandingan ini akan ditayangkan pada pukul 15.30 WIB.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com