Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persija Vs Persib, Mengenang Momen Emas Maung Bandung di SUGBK

Kompas.com - 10/07/2019, 12:15 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi


BANDUNG, KOMPAS.com - Jadwal pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (10/7/2019) pukul 15.30 WIB.  

Menghadapi Persija di SUGBK, Persib sejatinya tidak punya rekor bagus.

Sejak 2010, Persib belum pernah menang saat melawan Persija di SUGBK.

Rinciannya, Persib menelan satu kekalahan, dan meraih tiga hasil imbang saat bentrok dengan Persija di SUGBK.

Baca juga: Jakmania, Ini Tempat Parkir Kendaraan Saat Laga Persija Vs Persib

Meski tidak punya rekor bagus saat bersua Persija di SUGBK, Persib tetap memiliki banyak kenangan indah di stadion nasional Indonesia itu.

Tercatat sudah lima kali klub berjulukan Maung Bandung itu merayakan gelar juara di SUGBK.

Persib kali pertama juara di SUGBK pada Kompetisi Perserikatan 1986.

Saat itu Persib memastikan gelar juara setelah mengalahkan Perseman Manokwari melalui gol tunggal Djadjang Nurdjaman.

Itu menjadi gelar ketiga Persib dalam keikutsertaannya di Kompetisi Perserikatan.

Bagi publik sepak bola Bandung saat itu, gelar juara yang diraih Adeng Hudaya dkk, terkesan emosional.

Sebab dalam dua final Perserikatan sebelumnya, ambisi Persib untuk menjadi juara selalu dijegal PSMS Medan.

Delapan tahun berselang, Persib kembali menjajal final Kompetisi Perserikatan di SUGBK.

Saat itu, Maung Bandung berhadapan PSM Ujung Pandang. Dalam laga yang berlangsung dalam tensi tinggi itu, Persib bisa mengalahkan Juku Eja dua gol tanpa balas. 

Persib pun kemudian memastikan gelar keempat mereka di kompetisi nasional.

Baca juga: Persija vs Persib, Bobotoh Sepakat Tidak Datang ke SUGBK

Gelar keempat yang diraih Persib pada musim 1993/94 itu menjadi sangat spesial.

Dengan keberhasilan tersebut, Persib mengukuhkan diri sebagai juara terakhir Kompetisi Perserikatan.

Kala itu, PSSI memutuskan untuk dengan melebur Kompetisi Perserikatan dan Galatama menjadi Liga Indonesia.

Di ajang Liga Indonesia pertama pada musim 1994/95, Persib kembali menjadi juara.

Dalam laga final yang lagi-lagi berlangsung di SUGBK, Persib memantapkan diri menjadi juara di pentas Liga Indonesia pertama. 

Tim berjulukan Maung Bandung berhasil  mengalahkan Petrokimia Putra, melalui gol tunggal Sutiono Lamso.

Setelah mengukuhkan diri menjadi juara Kompetisi Perserikatan terakhir dan Liga Indonesia pertama. Prestasi Persib di kompetisi cenderung menukik.

Mereka mengalami puasa gelar hingga 19 tahun lamanya sebelum akhirnya kembali juara pada musim 2014.
Baca juga: Tak Ada Penjualan Tiket Persija Vs Persib di SUGBK

Saat itu, Persib berpesta juara di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, setelah mengalahkan Persipura Jayapura di final, melalui babak adu penalti.

Setahun berselang, Persib kembali mentas di SUGBK untuk memainkan laga final Piala Presiden 2015 untuk menghadapi Sriwijaya FC.

Dalam pertandingan tersebut, Persib menang dua gol tanpa balas dan berhak menjadi juara di ajang yang kini menjadi turnamen pramusim itu.


Kali terakhir Persib berkunjung ke SUGBK adalah tahun 2016 saat final Piala Bhayangkara. Sayangnya, Persib gagal menjadi juara saat itu.

Pangeran Biru takluk dua gol tanpa balas dari Arema. 

 

Jadwal siaran langsung dan link live streaming

Persija Jakarta saat ini berada di posisi ke-14 klasemen Liga 1 dengan koleksi 5 poin dari 5 pertandingan.

Persib Bandung berada satu anak tangga di atasnya dengan raihan 6 angka dari 6 laga.

Duel Persija Jakarta vs Persib Bandung ini akan ditayangkan di Indosiar dengan jadwal siaran langsung kickoff pada pukul 15.30 WIB.

Selain lewat layar kaca, pertandingan ini juga bisa disaksikan secara live streaming.

Berikut adalah link live streaming duel Persija vs Persib >>> Klik di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com